Kapan Saldo Dana Bansos BPNT November-Desember 2024 Cair? Cek Prediksi Tanggal Pencairan di Sini!

Sabtu 16 Nov 2024, 22:49 WIB
Ilustrasi pencairan saldo dana Bansos BPNT (Foto: Pixabay)

Ilustrasi pencairan saldo dana Bansos BPNT (Foto: Pixabay)

POSKOTA.CO.ID - Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) merupakan salah satu Bantuan Sosial (Bansos) yang paling ditunggu-tunggu pencairannya oleh para Keluarga Penerima Manfaat (KPM) untuk setiap periode. 

Diketahui bahwa Kementerian Sosial (Kemensos) masih terus mencairkan bansos BPNT ini hingga akhir tahun 2024 kepada para KPM melalui Kartu Keluarga Sejahtera (KKS). 

Belakangan ini ramai informasi terkait Bansos BPNT alokasi dua bulan periode November-Desember yang sudah terlihat hilal pencairannya pada akun Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial (SIKS-NG) operator desa atau pendamping sosial. 

Lantas, kapan tanggal pencairan Bansos pemerintah tersebut untuk alokasi 2 bulan periode November-Desember 2024?

Sebelum menemukan jawabannya, silakan ketahui lebih dalam mengalami Bansos BPNT berikut ini. 

Pengertian Bansos BPNT

Melansir Permensos RI Nomor 20 Tahun 2019  BPNT adalah bansos yang disalurkan Kemensos secara nontunai sebesar Rp 200.000 per bulan  kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) melalui KKS untuk membeli bahan pangan seperti sembako. 

Tujuan BPNT adalah untuk mengurangibeban pengeluaran KPM BPNT dalam memenuhi sebagian kebutuhan pangan, juga memberikan bahan pangan dan gizi seimbang kepada KPM.

Selain itu, Bansos ini bertujuan memberikan bahan pangan dengan tepat sasaran, waktu, jumlah, kualitas, harga, hingga memberikan lebih banyak kendali kepada KPM dalam memenuhi kebutuhan pangan. 

Pencairan Bansos BPNT

Pencairan bansos BPNT terbagi menjadi dua yaitu alokasi 2 bulan sebesar Rp400.000 dan alokasi 3 bulan sebesar Rp600.000. 

Maka dari itu dapat disimpulkan bahwa pencairan November-Desember 2024 mendatang adalah sebesar Rp400.000. 

Mengutip kanal YouTube INFO BANSOS, sejumlah KPM BPN alokasi dua bulan tersebut sudah melewati proses verifikasi cek rekening yang artinya, sebentar lagi akan memasuki proses penerbitan Surat Perintah Membayar (SPM). 

Prediksi Jadwal Pencairan Saldo Dana Bansos BPNT November-Desember 2024

Berita Terkait

News Update