Inilah cara daftar dan mengecek status penerima bantuan sosial PKH dan BPNT di aplikasi Cek Bansos Kemensos. (Kemensos/Neni Nuraeni)

EKONOMI

Cara Daftar dan Cek Penerima Bansos PKH Berikut BPNT Melalui Aplikasi Cek Bansos Kemensos

Selasa 12 Nov 2024, 22:01 WIB

POSKOTA.CO.ID - Bantuan sosial (bansos) merupakan salah satu upaya pemerintah untuk membantu masyarakat yang membutuhkan, terutama di masa-masa sulit.

Sebagian besar Keluarga Penerima Manfaat (KPM) bansos terdaftar melalui verifikasi data yang dilakukan oleh RT/RW, desa atau kelurahan setempat.

Namun, bagi Anda yang belum terdaftar atau ingin mengajukan pendaftaran secara mandiri, pemerintah menyediakan sebuah solusi.

Yakni melakukan pendaftaran secara mandiri melalui aplikasi Cek Bansos Kemensos.

Lewat aplikasi ini, masyarakat dapat mengajukan diri sebagai penerima manfaat untuk beberapa jenis bantuan sosial.

Antara lain Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) dan Bansos Beras 10 Kilogram.

Aplikasi tersebut mempermudah proses pendaftaran bansos dan memastikan bahwa data yang dimasukkan akan diverifikasi secara sistematis.

Proses Pengajuan Pendaftaran Bansos Melalui Aplikasi Cek Bansos Kemensos

1. Unduh Aplikasi Cek Bansos Kemensos

Pertama, Anda perlu mengunduh aplikasi Cek Bansos Kemensos melalui Google Play Store. Aplikasi ini tersedia untuk perangkat Android dan dapat diinstal dengan mudah.

2. Registrasi Akun Baru

Setelah aplikasi terpasang, buka aplikasi tersebut dan pilih opsi Buat Akun Baru’m untuk memulai registrasi.

Anda akan diminta untuk mengisi data diri yang sesuai dengan Kartu Keluarga (KK) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP), seperti Nomor KK, Nomor Induk Kependudukan (NIK), serta nama lengkap.

3. Unggah Dokumen Pendukung

Pada tahap ini, Anda perlu mengunggah foto KTP serta swafoto (foto diri) yang jelas menunjukkan Anda sedang memegang KTP.

Pastikan semua data yang diisi sudah benar sebelum melanjutkan ke tahap berikutnya.

4. Verifikasi dan Aktivasi Akun

Setelah proses pendaftaran selesai, cek email Anda untuk menerima link verifikasi dan aktivasi dari Kemensos. Klik link tersebut untuk mengaktifkan akun Anda.

5. Ajukan Usulan Penerima Bansos

Setelah akun Anda aktif, buka kembali aplikasi dan pilih menu Daftar Usulan.

Masukkan kembali data diri sesuai dengan petunjuk di kolom yang tersedia. Selanjutnya, pilih jenis bantuan sosial yang ingin Anda ajukan, misalnya PKH atau BPNT.

6. Proses Verifikasi dan Validasi

Usulan yang telah Anda ajukan akan masuk ke dalam sistem SIKS-NG (Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial – Next Generation) dan selanjutnya akan diverifikasi oleh Dinas Sosial.

Proses verifikasi ini bertujuan untuk memastikan kelayakan Anda sebagai penerima bansos.

7. Pengesahan oleh Kepala Daerah

Setelah verifikasi selesai, hasilnya akan disahkan oleh Kepala Daerah setempat. Pengesahan ini akan diunggah ke sistem SIKS-NG sebagai bahan untuk proses pengolahan data dan penetapan oleh Kemensos.

Cara Cek Penerima Bansos

Jika Anda ingin memeriksa apakah Anda terdaftar sebagai penerima bansos, Anda dapat melakukannya dengan mudah melalui website resmi Kemensos.

- Akses situs resmi cekbansos.kemensos.go.id melalui browser Anda.

- Pada halaman utama, masukkan informasi wilayah penerima manfaat, seperti provinsi, kabupaten, kecamatan, dan desa/kelurahan tempat tinggal.

- Ketikkan nama penerima bansos sesuai dengan KTP dan pastikan ejaan yang dimasukkan benar.

- Untuk menghindari spam, Anda akan diminta untuk mengisi kode captcha yang tertera pada halaman tersebut.

- Klik "Cari Data" untuk melihat hasil pencarian. Jika nama Anda atau orang yang dicari terdaftar sebagai penerima bansos, informasi terkait jenis bansos yang diterima akan muncul.

- Jika nama yang Anda cari tidak muncul keterangan "Tidak Terdapat Peserta/PM", berarti nama Anda tidak terdaftar dalam sistem sebagai penerima bansos.

Dengan menggunakan Aplikasi Cek Bansos Kemensos, masyarakat dapat mengajukan diri sebagai penerima manfaat bantuan sosial secara mandiri.

Proses pengajuan yang mudah dan transparan memungkinkan lebih banyak orang yang membutuhkan untuk mendapatkan akses terhadap bantuan pemerintah yang sesuai.

Jangan lupa untuk selalu memeriksa status pendaftaran Anda atau keluarga melalui aplikasi atau situs resmi Kemensos.

Semoga informasi ini bermanfaat dan membantu Anda dalam mengakses bantuan sosial yang dibutuhkan.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News, dan jangan lupa untuk mengikuti kanal WhatsApp Poskota agar tidak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
bansosBansos PKH 2024Bantuan Pangan Non Tunaicara daftar Bansoscek bansos kemensos

Neni Nuraeni

Reporter

Neni Nuraeni

Editor