Ilustrasi petir menyambar petani. (Pixabay)

Regional

4 Petani di Pasirloa Pandeglang Tersambar Petir, Satu Tewas

Selasa 12 Nov 2024, 21:01 WIB

POSKOTA.CO.ID - Empat petani di Desa Pasirloa, Kecamatan Sindangresmi, Kabupaten Pandeglang, disambar petir pada Selasa, 12 November 2024. Satu dinyatakan tewas di lokasi.

Berdasarkan informasi, empat petani, yakni Gus (35), Iman (40), Irpan (31), dan Sahrul Munajat (19) sedang membajak sawah

Kemudian, keempatnya berteduh di rumah warga sekitar area pesawahan saat turun hujan. Tidak lama, tiba-tiba petir menyambar keempat petani.

Akibat dari sambaran petir, tiga korban mengalami luka-luka, sedangkan Sahrul dinyatakan tewas di tempat.

"Jadi, saat disambar petir ke empat korban itu sedang berteduh di salah satu rumah yang dekat dengan area pesawahan. Karena tadinya ke empat korban itu sedang menggarap sawah, karena cuaca hujan mereka berteduh dulu," kata Camat Sindangresmi, Muklis Aripin pada Selasa, 12 November 2024.

Muklis menuturkan, ketiga korban selamat sedang dirawat di Puskesmas Sindangresmi. Sementara itu, korban tewas sudah diurus pihak keluarga.

"Korban yang meninggal dunia jenazahnya telah diurus pihak keluarga. Adapun korban yang lain masih dirawat di Puskesmas," ungkapnya.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
Tersambar PetirKabupaten PandeglangPetaniKorban Tewas

Samsul Fathony

Reporter

Febrian Hafizh Muchtamar

Editor