Ilustrasi penyaluran bansos PKH dan BPNT kepada penerima berdasarkan kriteria kelayakan. (X/@aaliyibni)

EKONOMI

Kriteria Ini Bisa Dapat Pencairan Bansos BPNT PKH 2025, Cek Kelayakan Anda di Sini!

Minggu 10 Nov 2024, 22:21 WIB

POSKOTA.CO.ID - Pemerintah terus melanjutkan program pemberian saldo dana bansos pada tahun 2025 melalui Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT).

Kedua program ini bertujuan untuk membantu keluarga miskin atau rentan memenuhi kebutuhan pokok serta meningkatkan kesejahteraan hidup.  

Namun, tidak semua orang bisa menerima bantuan ini. Berikut adalah kriteria penerima bansos BPNT dan PKH 2025 serta cara mengecek kelayakan Anda.

Kriteria Penerima Bansos BPNT

BPNT adalah bantuan dalam bentuk saldo elektronik sebesar Rp200.000 per bulan, yang digunakan untuk membeli kebutuhan pokok. Berikut kriteria penerima BPNT: 

- Memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan nomor Kartu Keluarga (KK) yang valid dan terdata di Dukcapil.

- Hanya keluarga yang sudah terdaftar di DTKS Kementerian Sosial yang berhak menerima bantuan.    

- Pendapatan keluarga di bawah garis kemiskinan yang ditetapkan oleh pemerintah.

Kriteria Penerima Bansos PKH

PKH adalah program bantuan yang diberikan berdasarkan komponen dalam keluarga. Bantuan yang diterima berkisar Rp75.000 hingga Rp500.000. Berikut adalah kriteria penerima PKH:  

- Sama seperti BPNT, penerima PKH juga harus terdaftar di DTKS dan kondisi NIK KK yang valid.

- Kondisi ekonomi belum stabil dan masuk ke dalam kategori pra sejahtera.

- Memiliki anggita keluarga yang ditetapkan sebagai penerima bantuan dari golongan ibu hamil, anak usia dini, anak sekolah, difabel dan lansia.

Cara Mengecek Kelayakan Bansos

Apabila Anda sudah mendaftarkan diri pada program Bansos, biasanya Kemensos melakukan verifikasi terhadap KPM yang akan terima pencairan pada periode tertentu. 

Mengingat data selalu diperbarui, akan sangat penting untuk memeriksa status kelayakan setiap mendekati pencairan. Ini caranya:

1. Cek Melalui Aplikasi Cek Bansos

2. Cek Melalui Website Resmi

3. Cek Melalui Kantor Desa/Kelurahan

Bansos BPNT dan PKH adalah bentuk kepedulian pemerintah terhadap masyarakat yang membutuhkan. Pastikan dana bantuan digunakan untuk kebutuhan pokok seperti pangan, pendidikan, dan kesehatan keluarga.  

Jika Anda merasa memenuhi kriteria tetapi belum terdaftar, segera hubungi kantor kelurahan setempat untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
saldo dana bansosbansoskriteria penerima bansos BPNTKriteria Penerima Bansos PKHcek bansosnomor induk kependudukankemensos

Syifa Luthfiyah

Reporter

Syifa Luthfiyah

Editor