Saldo dana bansos Rp2.400.000 dari subsidi Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) periode salur November-Desember 2024 sudah terpampang di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). (pexels/Ahsanjaya)

EKONOMI

SELAMAT Saldo Dana Rp2.400.000 dari Subsidi Bansos BPNT Periode Salur November-Desember 2024 Sudah Terpampang, Cek NIK KTP Atas Nama Anda! 

Sabtu 09 Nov 2024, 23:49 WIB

POSKOTA.CO.ID - Selamat saldo dana bansos Rp2.400.000 dari subsidi Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) periode salur November-Desember 2024 sudah terpampang di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Untuk itu, pastikan agar mengecek status penerima bansos dengan Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk (KTP) atas nama Anda melalui situs resmi Kementrian Sosial (Kemensos).

Dikutip dari kanal YouTube Diary Bansos, pada pembaruan terbaru hari ini, 9 November 2024, penyaluran bantuan sosial reguler melalui program BPNT sudah mulai diproses dalam tahap persiapan. 

Namun, meskipun alokasi saldo dana bansos dari BPNT periode November-Desember sudah tercatat dalam DTKS, perlu diperhatikan bahwa status Surat Perintah Pencairan Dana (SP2D) masih belum muncul. 

Hal ini menunjukkan bahwa proses penyaluran saldo dana bansos tersebut saat ini sedang berada dalam tahap finalisasi dan persiapan data.

Prediksi Pencairan Bansos BPNT

Menjelang akhir tahun 2024, pencairan saldo dana bansos sudah masuk tahap keenam pada periode November-Desember.

Hingga saat ini, seperti yang diinformasikan, Kemensos masih terus melakukan pembaruan data penerima manfaat untuk memastikan bansos BPNT hanya diberikan kepada mereka yang memenuhi syarat.

Rencananya, saldo BPNT tersebut akan dipercepat oleh Kemensos dan diprediksi cair pada pertengahan bulan November 2024.

Namun, prediksi ini masih bersifat perkiraan karena jadwal pencairan dapat berubah sewaktu-waktu bergantung pada kesiapan di lapangan. 

Cara Cek Penerima Bansos BPNT

1. Buka Situs Resmi Kemensos

Langkah pertama yang perlu Anda lakukan adalah mengakses laman resmi di cekbansos.kemensos.go.id.

Pastikan Anda menggunakan browser yang terbaru dan koneksi internet yang stabil agar proses pengecekan berjalan lancar.

2. Pilih Wilayah Domisili

Setelah masuk ke laman tersebut, Anda akan diminta untuk memasukkan data wilayah tempat tinggal Anda. Ini meliputi provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa/kelurahan.

3. Masukkan Nama Lengkap

Selanjutnya, ketik nama lengkap Anda persis seperti yang tertera di KTP. Hal ini penting agar sistem dapat mencocokkan data Anda dengan data yang telah terdaftar di Kemensos.

4. Ketik Kode Verifikasi (Captcha)

Demi keamanan, Anda akan diminta untuk memasukkan kode verifikasi berupa captcha yang tampil di layar. Pastikan Anda mengetiknya dengan benar. Setelah itu, klik tombol "Cari Data" untuk melanjutkan proses pencarian.

5. Lihat Hasil Pencarian

Jika nama Anda terdaftar sebagai penerima bantuan sosial, maka data lengkap akan muncul di layar, termasuk jenis bantuan yang berhak Anda terima beserta periode pencairannya. 

Apabila data Anda tidak muncul, berarti Anda belum terdaftar atau belum memenuhi syarat sebagai penerima.

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda bisa lebih cepat mendapatkan informasi terkait bansos dan memastikan saldo dana dari subsidi BPNT diterima sesuai jadwal.

DISCLAIMER: Penting untuk diketahui bahwa seluruh proses teknis yang berkaitan dengan penetapan penerima, verifikasi data, hingga pencairan sepenuhnya diatur dan dikelola oleh pihak pemerintah.  

Sementara, Penggunaan kata "Anda" dalam judul artikel ini secara spesifik ditujukan kepada masyarakat yang telah terdaftar di DTKS sebagai penerima saldo dana bansos.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News  dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp  Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
Bantuan Pangan Non Tunaisaldo dana bansosBansos BPNTsubsidi BPNTcek bansos kemensosdana bansos

Mutia Dheza Cantika

Reporter

Mutia Dheza Cantika

Editor