NIK dan nama di KTP dan KK Anda tercatat oleh pemerintah untuk menerima saldo Rp2.400.000 dari subsidi Bantuan Sosial BPNT 2024 (Poskota/Herdyan Anugrah Triguna)

EKONOMI

NIK dan Nama di KTP dan KK Anda Tercatat Menerima Saldo Rp2.400.000 dari Subsidi Pemerintah Bantuan Sosial BPNT 2024? Cek Statusnya di Sini!

Jumat 18 Okt 2024, 20:50 WIB

POSKOTA.CO.ID - NIK serta nama di KTP dan KK milik Anda telah tercatat untuk menerima saldo dana Rp2.400.000 dari subsidi pemerintah melalui Bantuan Sosial BPNT 2024. Cek status terdaftarnya di sini! 

Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) adalah program bantuan yang disalurkan kepada masyarat dengan kategori kurang mampu dan telah memenuhi persyaratan sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Program Bantuan ini bertujuan untuk membantu masyarakat dalam menghadapi kenaikan harga bahan pokok di pasaran serta meningkatkan kualitas pangan yang layak untuk penerimanya.

Setiap KPM akan mendapatkan bantuan mencapai Rp2.400.000 dalam satu tahun. Penyalurannya akan terbagi menjadi 6 tahap atau setiap dua bulan sekali.

Masyarakat yang ingin mendapatkan bantuan BPNT 2024, NIK dan nama di KTP dan KK harus terdaftar pada Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) sebagai KPM dan wajib memiliki Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).

Proses pencairan bantuan ke masyarakat nantinya akan melalui Bank Himbara, termasuk BRI, BTN, BNI, dan Bank Mandiri, serta Kantor Pos.

TAHAP PENCAIRAN BANTUAN SOSIAL BPNT 2024

Penerima manfaat diwajibkan melakukan pencairan dengan menggunakan rekening KKS yang miliki fungsi serupa dengan kartu ATM.

Sedangkan bagi KPM yang saat prose pencairan belum memiliki KKS, maka bantuannya bisa diambil pada kantor pos terdekat.

Untuk mengetahui apakah NIK KTP dan nama Anda terdaftar sebagai penerima program bantuan sosial BPNT 2024, silahkan cek statusnya melalui situs resmi Kementerian Sosial dengan mengikuti caranya di bawah sini.

Cek Status Penerima Bantuan Sosial BPNT 2024

Nantinya sistem akan menampilkan data diri Anda sebagai penerima bantuan Rp2.400.000 dari program BPNT apabila NIK KTP dan nama Anda memang terpilih sebagai penerima manfaat.

Anda bisa mengetahui status penerimaan dan jadwal pencairan yang sedang dalam proses. KPM dapat mengecek saldo yang terdapat di KKS melalui mesin ATM atau langsung mendatangi bank penyalur untuk mengetahui apakah bantuan BPNT 2024 telah cair atau belum.

Kartu KKS sudah terhubung secara otomatis dengan Bank Himbara yang bisa digunakan untuk menarik uang tunai dari pemerintah.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
Saldo DANA GratisCara Klaim Saldo DANA GratisKlaim Saldo DANA GratisBantuan sosialpemerintahsubsidi

Herdyan Anugrah Triguna

Reporter

Herdyan Anugrah Triguna

Editor