Ini menjadi menu sarapan yang populer karena praktis. Namun, pisang juga tinggi karbohidrat dan dapat menyebabkan lonjakan gula darah yang cepat.
Untuk menyeimbangkan efeknya terhadap gula darah, kombinasikan pisang dengan sumber lemak sehat atau protein, seperti selai kacang.
5. Kurma
Kurma adalah sumber gula dan kalori alami yang cukup tinggi. Meski dapat menjadi camilan yang bergizi jika dikonsumsi dalam porsi kecil, namun hindari buah tersebut saat sarapan.
Sebab saat memutuskan unruk memakannya sebagai bagian dari sarapan, ini bisa menyumbang asupan kalori berlebih, terutama jika Anda sedang mengontrol berat badan.
6. Anggur
Sering dipilih sebagai camilan sehat, namun tidak ideal untuk sarapan. Buah ini tinggi kandungan gula alami dan tidak cukup mengandung serat untuk memperlambat penyerapan gula ke dalam aliran darah.
Anda bisa memilih buah beri seperti stroberi, blueberry, atau raspberry yang lebih rendah gula dan lebih tinggi serat.
Segera hindari buah-buahan tersebut saat sarapan agar tidak mengalami masalah pencernaan dan juga tak merasakan lonjakan gula darah. Selamat mencoba!
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.
https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMKiypAsw67y8Aw?hl=id&gl=ID&ceid=ID%3Aid
https://www.whatsapp.com/channel/0029VaSOwZqBvvsZqUNqja0q