POSKOTA.CO.ID - Sarapan pagi masih kerap disepelekan, padahal manfaatnya sangat banyak bagi tubuh.
Selain bisa menambah energi, sarapan juga bisa membantu agar lebih konsentrasi dan meningkatkan mood agar lebih baik.
Jika anda tidak terbiasa sarapan dengan makanan berat, sebaiknya anda bis afokus pada kandungan nustrisinya.
Porsi sarapan juga bisa anda sesuaikan, agar anda tidak merasa kekenyangan dan menimbulkan rasa tidak nyaman di perut.
Dikutip dari Futurefit, penelitian telah menunjukkan bahwa mereka yang sarapan cenderung sehat. Tidak itu saja, sarapan juga dapat minimalisir terkena berbagai penyakit kronis.
Kendati begitu karena penelitian ini merupakan penelitian observasional, maka penelitian tersebut tidak dapat menunjukkan sebab akibat.
Ada kemungkinan lebih besar bahwa mereka yang sarapan memiliki pola makan yang lebih sehat karena mengonsumsi lebih banyak serat dan zat gizi mikro.
Berikut ini adalah 4 dampak melewatkan sarapan di pagi hari yang harus diwaspadai.
4 Dampak Lewatkan Sarapan di Pagi Hari
1. Kadar Gula Darah Turun
Makan di pagi hari membantu memulihkan glikogen dan menstabilkan kadar insulin.
Dengan mengabaikan dan tidak mengisi kembali kadar glukosa Anda di pagi hari, Anda akan merasa sangat lapar, mudah tersinggung, dan lelah.