POSKOTA.CO.ID - Rasa perih yang muncul saat sariawan memang sangat mengganggu, terutama ketika makan atau berbicara.
Menurut dr. Saddam Ismail, sariawan biasanya disebabkan oleh berbagai faktor seperti cedera pada mulut, infeksi, hingga kekurangan nutrisi.
Seorang pemerhati sekaligus influencer di bidang kesehatan tersebut mengatakan bahwa sariawan bisa mengganggu aktivitas sehari-hari anda.
Hal ini pun harus segera diatasi sehingga Anda dapat melakukan aktivitas secara nyaman tanpa adanya rasa nyeri di area sekitar mulut.
Dirinya menjelaskan secara lengkap mengenai penyebab munculnya dan cara mengatasi sariawan pada sebuah video yang diunggah di channel YouTube pribadinya.
Simak penjelasan dokter Saddam Ismail secara lengkap pada artikel ini. Baca sampai habis!
Penyebab Munculnya Sariawan
Dr Saddam mengatakan bahwa terdapat beberapa penyebab yang bisa menjadi pemicu untuk munculnya sariawan di dalam rongga mulut.
Penyakit satu ini biasa menyerang pada bagian gusi, lidah ataupun bibir Anda.
Penyebab utama yang paling sering diderita mengenai sariawan ini ialah karena tergigit secara tidak sadar oleh gigi sendiri.
Ketika anda menyantap makanan secara tidak sengaja tidak ada tergigit dan menyebabkan luka di area sekitar tersebut.
Hal itulah yang menyebabkan munculnya sariawan di dalam rongga mulut anda.
1. Mulut Kering
Penyebab lainnya adalah ketika mulut Anda dalam kondisi kering atau tidak dibasahi oleh air liur.
Kondisi ini dapat menyebabkan berkembangnya bakteri serta atau kuman secara tidak terkendali.
Oleh sebab itu Anda dianjurkan untuk rajin konsumsi air minum sebanyak 2 liter atau sama dengan 8 gelas setiap hari.
Hal tersebut bisa membantu kondisi mulut tidak kering dalam waktu yang terlalu lama.
2. Iritasi Mulut
Bagi Anda yang memiliki kesukaan menyantap makanan pedas dan asam harap berhati-hati karena Kedua jenis tersebut menjadi salah satu pemicu munculnya sariawan.
Ketika ada menyantap makanan pedas dan asam dapat menyebabkan penipisan mukosa atau bibir mulut sehingga menyebabkan iritasi.
Hal ini dapat mempercepat proses pemicu tumbuhnya sariawan di dalam rongga mulut Anda.
3. Menggosok Gigi Terlalu Keras
Bagi Anda yang beranggapan bahwa menggosok gigi dengan cara keras dan cepat membuat gigi jauh lebih bersih harap segera ditinggalkan.
Hal tersebut dapat menyebabkan kondisi dimana sikat gigi bisa mengiritasi area disekitar mulut.
Ketika anda menggosok gigi perlu melakukannya dengan keras namun dengan prosedur yang tepat sehingga gigi benar-benar bersih.
4. Alergi Makanan
Alergi makanan juga menjadi salah satu penyebab untuk munculnya sariawan di dalam mulut Anda.
Tidak hanya gatal-gatal namun ketika anda salah untuk mengkonsumsi sebuah bahan makanan bisa menyebabkan munculnya iritasi di sekitar mulut.
Bagi anda yang memiliki alergi terhadap makanan sebaiknya dihindari dan jangan mencoba demi keamanan serta kenyamanan diri
5. Pasang Kawat Gigi
Ketika ada yang baru masang atau memakai kawat pada gigi pasti akan merasakan sariawan di sekitar mulut.
Hal itu disebabkan karena kondisi kawat yang menyentuh area bibir sehingga menyebabkan luka atau iritasi pada bagian tersebut.
Anda bisa mengurangi efek dari rasa nyeri ketika memasang kawat gigi ialah dengan minum air dingin atau mengompresnya dengan es batu.
6. Kekurangan Vitamin
Anda disarankan untuk mengkonsumsi makanan yang memiliki kandungan vitamin B, B3,B9 dan B12 untuk menjaga nutrisi yang masuk ke dalam tubuh.
Ini bisa mengkonsumsi makanan yang mengandung kaya akan nutrisi serta vitamin yang baik untuk mencegah timbulnya sariawan.
7. Gangguan Sistem Kekebalan Tubuh
Dr Saddam menjelaskan bahwa anak-anak orang tua hingga pengidap kanker sangat rentan untuk terkena sariawan.
Hal tersebut karena sistem kekebalan tubuhnya memiliki gangguan atau lemah dan rentan diserang penyakit.
Golongan tersebut merupakan orang yang sering terkena sariawan karena tidak dapat melawan penyakit yang menyerangnya.
8. Perubahan Hormon
Wanita lebih sering terkena sariawan karena terdapat perubahan hormon ketika menstruasi atau menopause.
Hal tersebut disebabkan karena adanya ketidakseimbangan saat siklus tersebut yang menyebabkan peredaran darah ke sekitar mulut menjadi lebih sensitif.
Cara Mengatasi Sariawan
Cara mengatasi sariawan adalah dengan mengkonsumsi makanan yang kaya akan vitamin C dan B karena baik bagi regenerasi sel dan pengobatan iritasi.
Konsumsilah makanan serta buah-buahan yang baik bagi kesehatan tubuh agar nutrisi cocok vitamin tercukupi.
Hindari makanan yang menjadi penyebab iritasi di sekitar rongga mulut agar terhindar dari penyakit sariawan.
Jika sudah dalam kondisi lama sariawan belum belum kunjung, konsultasikan penyakit tersebut kepada dokter atau staf ahli kesehatan terkait untuk memberikan perawatan lebih intensif.
Sariawan yang menimbulkan rasa perih pada mulut bisa disebabkan oleh berbagai faktor seperti cedera, infeksi, kekurangan nutrisi, atau bahkan stres.
Menurut dr. Saddam Ismail, mengatasi sariawan dapat dilakukan dengan penggunaan obat kumur antiseptik, menjaga nutrisi yang cukup, serta menghindari makanan yang memicu iritasi.
Jika sariawan sering muncul atau berlangsung lama, disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.