Matikan fitur di Hp agar aman jika nasabah gagal bayar hutang di aplikasi pinjol. (Poskota/Syarif Pulloh A)

EKONOMI

Wajib Tahu! Fitur Hp Ini Harus di Nonaktifkan Agar Aman Jika Gagal Bayar Hutang Pinjol

Minggu 06 Okt 2024, 13:24 WIB

POSKOTA.CO.ID - Gagal bayar di aplikasi pinjol dan mendapatkan ancaman seperti ditelpon terus menerus oleh pihak DC pinjol membuat sebagai nasabah merasa setres.

Meski nasabah belum bisa membayar hutang pinjol, sebaiknya perhatikan fitur di Hp kalian jika ingin aman.

Dikutip dari channel YouTube FintechID bahwa nasabah bisa melakukan hal ini pada Hp kalian masing-masing yang terlanjur terjebak pinjol.

Disclaimer: artikel ini tidak mengajarkan gagal bayar hutang di aplikasi pinjol, akan tetapi nasabah yang sudah terlanjur atau terjebak di pinjol dan buat stres karena hutang pinjol.

Bisa menggunakan cara matikan semua fitur mulai dari galeri, kamera, file, lokasi dan internet itu matikan semuanya.

Terutama pada fitur yang harus dimatikan di Hp nasabah adalah fitur lokasi .

Sebab pihak aplikasi  pinjol bisa masuk dan punya akses ke hp nasabah.

Jangan sekali-kali nasabah membuka link sembarangan yang diberikan oleh pihak DC pinjol.

Hal itu bisa menjadi Hp nasabah bisa disadap atau disusupi oleh pihak aplikasi pinjol.

Meski nanti ada niatan nasabah membayar hutang Pinjol dalam waktu panjang.

Untuk nasabah yang ingin merasa aman segera lakukan menutup akses fitur yang dijelaskan di atas tadi.

Tags:
pinjaman-onlinepinjoldc pinjolDC pinjaman onlinepinjol legalpinjol ilegalDC lapangan Pinjoldc pinjol lapangan

Syarif Pulloh Anwari

Reporter

Syarif Pulloh Anwari

Editor