POSKOTA.CO.ID - Di tengah meningkatnya kebutuhan dana cepat, pinjaman online atau pinjol menjadi solusi yang banyak diminati masyarakat.
Banyak aplikasi pinjol legal cepat cair menawarkan berbagai macam bungan dan nominal pinjaman yang bisa menyesuaikan kebutuhan.
Namun, sebelum mengambil pinjaman online, penting untuk memastikan layanan yang digunakan legal dan terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) agar terhindar dari risiko penipuan.
Nah, bagi Anda yang mencari pinjol legal dengan proses mudah dan bisa langsung cair hingga Rp10 juta, berikut empat rekomendasi terbaik yang bisa Anda coba.
4 Aplikasi Pinjol Legal Langsung Cair
1. Ringan
Aplikasi ini menawarkan pinjaman dengan limit maksimal hingga Rp20 juta dan minimal Rp600.000.
Pinjaman online dari Ringan memiliki tenor yang fleksibel, hingga 365 hari dengan bunga rendah, yaitu 0,05% per hari.
Ada juga biaya administrasi sebesar 3% hingga 5% dari jumlah pinjaman. Pengajuan pinjaman di Ringan cukup mudah asalkan Anda memiliki penghasilan minimal Rp3 juta per bulan.
Proses pencairan dan pengajuannya pun cepat, membuatnya cocok untuk kebutuhan mendesak.
2. Easy Cash
Bagi yang membutuhkan pinjaman jangka pendek, Easy Cash adalah pilihan yang tepat.
Anda bisa mendapatkan pinjaman dengan tenor maksimal 10 hari dan bunga harian sebesar 0,065%.
Selain itu, jumlah pinjaman yang ditawarkan fleksibel sesuai kebutuhan Anda.
Proses pengajuan di Easy Cash terkenal cepat dan tidak ribet, selama Anda memenuhi syarat yang ditetapkan.
3. Tunaiku
Tunaiku, yang dimiliki oleh Bank Amar, memberikan layanan pinjaman online dengan limit mulai dari Rp2 juta hingga Rp20 juta.
Menariknya, suku bunga Tunaiku hanya 3% per bulan, membuatnya salah satu pinjol dengan bunga yang terjangkau.
Proses pengajuan sangat mudah—Anda hanya perlu mengunduh aplikasinya di Play Store atau App Store dan mengikuti prosedur pengajuan.
Karena ini merupakan layanan dari bank resmi, keamanan dan legalitasnya pun terjamin.
4. Julo
Julo menawarkan pinjaman mulai dari Rp500.000 hingga Rp15 juta dengan bunga harian yang kompetitif, mulai dari 0,13%.
Untuk bisa mengajukan pinjaman di Julo, Anda harus berusia di atas 21 tahun, memiliki penghasilan tetap minimal Rp4 juta per bulan, serta riwayat kredit yang baik.
Julo dikenal dengan proses pengajuannya yang cepat dan mudah, menjadikannya salah satu platform pinjaman online favorit.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.