Ilustrasi. 5 manfaat bayam bagi kesehatan. (Freepik)

Kesehatan

5 Manfaat Bayam bagi Kesehatan, Cek Kandungan Nutrisinya

Sabtu 28 Sep 2024, 18:34 WIB

POSKOTA.CO.ID - Ada 5 manfaat bayam bagi kesehatan yang perlu anda ketahui.

Bayam atau Spinacia oleracea merupakan jenis sayuran hijau yang bisa ditemukan di berbagai negara, temasuk Indonesia. 

Bayam juga dikenal sebagai salah satu jenis sayuran yang memiliki kandungan nutrisi penting bagi kesehatan tubuh.

Diketahui ada sejumlah kandungan nustrisi pada bayam yang bermanfaat bagi tubuh.

Di antaranya yakni vitamin A, C, K1, asam folat, zat besi, dan kalsium yang dibutuhkan oleh tubuh. 

Selain itu bayam juga mengandung beberapa vitaimin dan mineral lain seperti potasium, magnesium, serta vitamin B6, B9 dan E.

Dikutip dari WebMD, berikut ini adalah 5 manfaat bayam bagi kesehatan yang perlu diketahui.

5 Manfaat Bayam bagi Kesehatan

1. Menjaga Tubuh Tetap Terhidrasi

Mengonsumsi bayam merupakan cara lain untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi.

Karena bayam adalah sayuran yang hampir seluruhnya mengandung air.

2. Mencegah Osteoporosis

Bayam mengandung kalsium, mangan, dan vitamin K yang penting untuk kesehatan tulang. 

Jika anda tidak mendapatkan cukup kalsium, peluang untuk terkena osteoporosis akan lebih tinggi.

3. Membantu Perkembangan

Bayam mengandung asam folat yang baik untuk ibu hamil, karena vitamin ini mencegah cacat lahir tabung saraf seperti spina bifida pada bayi.

Itu sebabnya dokter kerap meminta ibu hamil untuk mengonsumsi suplemen asam folat.

Selain itu, bayam juga mengandung vitamin B6 dari bayam, yang penting untuk perkembangan otak bayi di dalam rahim dan setelah lahir.

4. Membatasi Nafsu Makan

Studi menunjukkan ekstrak tilakoid dari tanaman seperti bayam dapat mengurangi nafsu makan. 

Hal ini terjadi karena senyawa itu menurunkan kadar hormon kelaparan dan meningkatkan hormon yang membuat merasa kenyang.

5. Memperkuat Sistem Kekebalan Tubuh

Tubuh Bayam memiliki mineral dan vitamin seperti vitamin E dan magnesium yang mendukung sistem kekebalan tubuh. 

Sistem kekebalan ini dapat membuat tubuh aman dari virus dan bakteri penyebab penyakit.

Itulah 5 manfaat bayam bagi kesehatan yang perlu anda ketahui.

Mulai sekarang, anda bisa masukan bayam menjadi menu rutin anda agar bisa merasakan manfaat nutrisinya. (*)

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
Kesehatannustrisibayam5 manfaat bayam bagi kesehatan

Rinrin Rindawati

Reporter

Rinrin Rindawati

Editor