Saldo dana Rp3.000.000 dari subsidi bansos PKH 2024 cair ke Rekening KKS. (Poskota/Gabriel Omar Batistuta)

EKONOMI

NIK e-KTP Anda Telah Masuk Daftar Penerima Bantuan Saldo Dana Rp3.000.000 dari Subsidi Bansos PKH 2024 Cair ke Rekening KKS!

Kamis 26 Sep 2024, 11:55 WIB

POSKOTA.CO.ID - Nomor Induk Kependudukan (NIK) e-KTP anda telah masuk daftar penerima bantuan saldo dana Rp3.000.000 dari subsidi bansos Program Keluarga Harapan (PKH) 2024 cair ke Rekening KKS.

Pemerintah saat ini telah memilih NIK e-KTP untuk masuk sebagai daftar penerima bansos PKH 2024.

Proses pemilihan NIK e-KTP dilakukan oleh pemerintah melalui Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Tujuannya agar bantuan PKH dapat diterima sesuai sasaran yaitu kepada masyarakat Indonesia yang terkendala dari segi ekonomi.

Dengan adanya bansos PKH, Keluarga Penerima Manfaat (KPM) bisa menggunakan dana untuk membeli kebutuhan yang diperlukan selama satu tahun.

Proses penyaluran dana dilakukan oleh pemerintah terbagi menjadi empat tahap kepada setiap kategori KPM PKH 2024.

Hingga kini proses penyaluran dana bansos PKH sudah tiba pada tahap ketiga alokasi September 2024.

Jadwal Pencairan Bansos PKH 2024

Dana sebesar Rp3.000.000 diberikan oleh pemerintah khusus kepada KPM kategori ibu hamil dan anak usia dini selama satu tahun.

Setiap tahapnya, KPM kategori ibu hamil dan anak usia dini berhak menerima dana sebesar Rp750.000.

Pemerintah juga memberikan dana bansos PKH kepada lima kategori KPM lainnya dengan nominal yang berbeda.

Nominal Subsidi Bansos PKH 2024

Proses penyaluran pada bulan September 2024 ini sedang difokuskan oleh pemerintah melalui Rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) saja.

Pasalnya, setiap KPM yang melakukan pencairan melalui Pos Indonesia mengalami hambatan dengan menunjukan status burekol.

Bagi KPM yang belum memiliki Rekening KKS, bisa mendaftarkan diri menggunakan cara berikut untuk menerima salah satu jenis Rekening Bank Mandiri, BNI, BRI, BSI dan BTN.

Cara Daftar KKS 2024

1. Unduh Aplikasi Cek Bansos

2. Registrasi Akun Baru

3. Pengisian Data

4. Akses Menu Daftar Usulan

5. Tambah Usulan

Setelah mendapatkan Rekening KKS, KPM dapat melakukan pengecekan status penerima melalui situs Cek Bansos Kemensos menggunakan cara di bawah ini.

Cara Cek Status Penerima Bansos PKH 2024

Sekian informasi terkait penyaluran saldo dana bansos Rp3.000.000 dari subsidi PKH 2024 via Rekening KKS bagi KPM kategori ibu hamil dan anak usia dini.

Disclaimer: Tidak semua NIK e-KTP pembaca POSKOTA.CO.ID menerima dana bansos PKH 2024, melainkan hanya anda yang terdaftar di DTKS saja yang berhak terima.

Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus follow WhatsApp POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.

Tags:
Saldo danasaldo dana bansosBansos PKH 2024NIK E-KTPrekening kksBansos PKH

Gabriel Omar Batistuta

Reporter

Gabriel Omar Batistuta

Editor