POSKOTA.CO.ID - Siapkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk (KTP) Anda untuk memeriksa status penerimaan bantuan sosial (bansos) PKH dan BPNT hari ini, Rabu, 18 September 2024.
Pemerintah Indonesia rutin menyalurkan bantuan ke berbagai daerah, dua di antaranya ada Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).
PKH dan BPNT merupakan bansos yang diberikan kepada keluarga miskin atau rentan miskin untuk membantu meringankan beban ekonomi penerima.
Keluara Penerima Manfaat (KPM) dari kedua bansos ini sudah melalui verifikasi berkas dan sudah masuk dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang dikelola oleh Kementerian Sosial.
Tentang PKH dan BPNT
1. Program Keluarga Harapan (PKH)
PKH merupakan bantuan sosial bersyarat yang diberikan kepada keluarga miskin untuk meningkatkan kesejahteraan dan perlindungan sosial.
Bansos ini diberikan secara bertahap dalam bentuk uang tunai sebagai tunjangan pendidikan, kesehatan, dan gizi KPM.
2. Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT)
BPNT merupakan bantuan sosial yang diberikan untuk membantu keluarga miskin atau rentan miskin dalam memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari.
Bantuan BPNT berupa uang elektronik yang bisa digunakan untuk membeli bahan pangan di e-warong.
Kedua bansos di atas diberikan secara bertahap dengan nominal menyesuaikan periode salurnya.
PKH terdiri dari beberapa komponen penerima. Sehingga, saldo dana gratis yang disalurkan juga menyesuaikan kategori KPM.
Adapun dana BPNT sebesar Rp200.000 per bulannya dengan pencairan dua bulan sekali. Dengan begitu, KPM akan mendapat dana sebesar Rp400.000 setiap tahapnya.
Cara Memeriksa Bansos PKH dan BPNT
Untuk mengetahui dana bansos yang telah disalurkan oleh pemerintah, KPM dapat memeriksanya dengan arahan sebagai berikut.
- Buka browser di perangkat, lalu akses situs cekbansos.kemensos.go.id
- Masukkan informasi domisili KPM meliputi Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan
- Masukkan nama penerima manfaat sesuai identitas KTP
- Ketikkan empat huruf kode captcha Klik 'Cari Data'
- Selesai, status bantuan PKH atau BPNT Anda akan ditampilkan
Demikian informasi seputar cara memeriksa status penerimaan saldo dana gratis bansos PKH dan BPNT. Semoga bermanfaat!
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.