SELAMAT, 8 Bansos Cepat Cair Mulai Besok Sampai Akhir September, NAMA KPM dengan NIK KTP dan KK Terpilih Ini Akan Terima Subsidi Bantuan Sosial Berupa Uang hingga Barang, Cek Daftarnya

Senin 16 Sep 2024, 15:15 WIB
Pemerintah kembali menyalurkan 8 bansos mulai tanggal 17 hingga 30 September 2024. (Dok. Pasuruankab.go.id)

Pemerintah kembali menyalurkan 8 bansos mulai tanggal 17 hingga 30 September 2024. (Dok. Pasuruankab.go.id)

POSKOTA.CO.ID - Mulai besok 17 September hingga 30 September 2024, pemerintah akan kembali menyalurkan delapan jenis bantuan sosial (bansos) kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM). 

Pencairan bantuan kepada para pemilik Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk (KTP) terpilih ini akan dilakukan baik secara tunai melalui PT Pos Indonesia maupun melalui rekening bank.

Penyaluran bantuan dilakukan setelah libur panjang sejak akhir pekan lalu hingga Senin 16 September 2024 hari ini.

Aktivitas pemerintahan dan perkantoran kembali aktif pada Selasa 17 September 2024. 

Salah satu kegiatan penting yang akan dilakukan adalah pencairan delapan macam bantuan sosial kepada mereka yang sudah tercatat sebagai penerima. 

Bantuan-bantuan yang terdiri mulai dari barang hingga uang ini diharapkan segera cair demi membantu meringankan beban masyarakat.

Apa saja delapan bantuan sosial tersebut? Berikut daftar lengkapnya seperti dikutip dari Kanal YouTube Diary Bansos:

1. Bantuan Tambahan Gizi Keluarga Rawan Stunting (KRS)

 

(Poskota.co.id/Fani Ferdiansyah)

Bantuan pertama yang akan dicairkan adalah tambahan gizi bagi Keluarga Rawan Stunting (KRS) yang tercatat di data BKKBN. 

Sasaran bantuan tersebut mencakup 1,4 juta KRS di seluruh Indonesia, di mana setiap keluarga akan menerima 1 kg daging ayam dan 10 butir telur. 

Bantuan ini sebenarnya dialokasikan untuk periode Januari hingga Juni 2024, namun pencairan terhambat karena kendala stok barang. 

Bagi KPM yang sudah menerima dua atau tiga paket, mereka masih berhak atas sisa paket bantuan yang belum diterima.

2. Program Indonesia Pintar (PIP)

 

(kemdikbud.go.id)

Berita Terkait

News Update