Ketahui kesalahan umum pelamar CPNS 2024 agar bisa lolos seleksi. (Dok, sscasn.bkn.go.id)

NEWS

Hindari 10 Kesalahan Umum Pelamar CPNS 2024 Ini, Hati-hati NIK KK Tidak Boleh Dimanipulasi

Kamis 29 Agu 2024, 17:13 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) telah dibuka sejak 20 Agustus 2024 lalu. Jika ingin lolos seleksi CPNS 2024, Anda perlu
menghindari 10 kesalahan umum yang akan diulas dalam artikel ini.

Seleksi CPNS merupakan proses yang sangat kompetitif dan membutuhkan ketelitian. Banyak pendaftar yang melakukan kesalahan selama proses pendaftaran yang mengakibatkan mereka gagal melanjutkan ke tahap seleksi berikutnya. 

Agar terhindar pada kesalahan yang sama, Anda perlu mengetahui apa saja kesalahan umum yang sering dilakukan oleh pendaftar CPNS agar Anda bisa mengantisipasinya.

Berikut ini adalah beberapa kesalahan yang sering dilakukan oleh pelamar CPNS yang perlu Anda hindari jika ingin lolos:

10 Kesalahan Umum Pelamar CPNS

1. Kesalahan dalam Pengisian Data Pribadi

Kesalahan umum yang sebenarnya bisa dihindari adalah permasalahan ketelitian pengisian data.

Anda perlu memastikan bahwa pengisisan NIK (Nomor Induk Kependudukan),
nomor Kartu Keluarga (KK), tanggal lahir, alamat, hingga pendidikan terakhir harus sesuai dengan dokumen resmi.

Lebih baik siapkan dokumen-dokumen yang diperlukan, kemudian cek berulang kali sebelum Anda yakin untuk submit pendaftaran.

2. Mengunggah Dokumen yang Tidak Sesuai

Banyak pelamar yang salah dalam mengunggah dokumen, seperti format yang tidak sesuai.

Misalnya, seharusnya menggunggah jenis dokumen PDF namun diunggah dalam format JPEG atau mengunggah ukuran file yang terlalu besar atau terlalu kecil, tidak sesuai dengan ketentuan.

Hindari juga dokumen hasil scan yang terlihat buram atau tidak jelas, karena hal itu bisa menjadi alasan seleksi dokumen Anda akan ditolak.

3. Kesalahan Memilih Formasi atau Instansi

Memilih formasi yang tidak sesuai kualifikasi dengan jurusan atau latar belakang pendidikan bisa menyebabkan lamaran Anda ditolak.

Jangan asal mencoba, Anda harus memilih formasi dan instansi sesuai dengan yang dipersyaratkan agar kesempatan lolos tinggi.

4. Tidak Membaca Pengumuman dan Petunjuk Pendaftaran dengan Cermat

Jangan abai untuk membaca detail pada pengumuman resmi. Dengan tidak teliti pada syarat dan petunjuk yang tertera di pengumuman CPNS, bisa menyebabkan  Anda gugur seleksi.

Biasakan untuk memeriksa kembali pengumuman lanjutan atau perubahan jadwal agar Anda tidak ketinggalan informasi penting.

5. Terlambat Mengirimkan Berkas atau Menyelesaikan Pendaftaran

Kesalahan umum ini bisa sangat fatal, biasanya para pelamar mengirimkan berkas pada menit-menit terakhir yang menyebabkan sistem mengalami overload atau error dan membuat mereka gagal menyelesaikan proses pendaftaran.

6. Kesalahan Mengunggah Foto

Jangan unggah foto formal dengan latar belakang yang tidak sesuai dengan ketentuan.

Karena tidak sedikit pendaftar yang mengunggah foto tidak resmi atau tidak sesuai dengan ukuran yang diminta, atau mengunggah foto berkualitas rendah yang  menyebabkan wajah tidak jelas terlihat.

7. Menggunakan Email atau Nomor Telepon yang Tidak Aktif

Menggunakan email yang tidak aktif atau tidak diakses secara rutin bisa membuat pendaftar kehilangan informasi penting terkait tahapan  seleksi.

Nomor telepon yang tidak aktif atau salah juga bisa menyebabkan pelamar gagal menerima informasi penting dari panitia seleksi.

8. Tidak Mengikuti Jadwal dengan Baik

Beberapa pendaftar yang lolos seleksi administrasi sering kali lupa atau tidak datang tepat waktu untuk mengikuti tes berikutnya, seperti tes Seleksi Kompetensi Dasar
(SKD).

Anda bisa menghindarinya dengan memasang alarm pada kalender agar tidak lupa untuk mengikuti setiap tahap seleksi.

9. Tidak Memahami Syarat Khusus untuk Formasi Khusus

Pada seleksi CPNS terdapat beberapa formasi khusus seperti formasi disabilitas, putra/putri daerah, atau lulusan cumlaude yang memiliki syarat-syarat tambahan.

Beberapa pendaftar yang tidak teliti atau tidak paham justru tetap mendaftar pada formasi tersebut.

10. Menggunakan Dokumen Palsu atau Tidak Valid

Penggunaan dokumen palsu atau manipulasi data pribadi adalah sebuah kejahatan. Jangan mengunggah ijazah palsu atau memakai NIK palsu, ini akan menyebabkan Anda langsung didiskualifikasi dan berakibat pada masalah hukum.

Bagi Anda yang akan mendaftar seleksi CPNS 2024, Anda membutuhkan ketelitian dan pemahaman terhadap persyaratan yang ada.

Untuk menghindari kesalahan umum, penting untuk memeriksa ulang semua data dan dokumen yang diunggah, mengikuti petunjuk secara cermat, serta memperhatikan setiap pengumuman resmi terkait jadwal dan ketentuan.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
cpns 2024Daftar CPNS 2024kesalahan umum pelamar cpnsPendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipilseleksi cpns

Huriyyatul Wardah

Reporter

Huriyyatul Wardah

Editor