Ilustrasi seleksi CPNS 2024, ketahui alur dan persyaratannya. (Pinterest/ Jessica Jane)

NEWS

Siapkan Diri untuk Seleksi CPNS 2024, Pendaftaran Dibuka Besok! Cek Syarat dan Alur Pendaftaran di Sini

Senin 19 Agu 2024, 20:11 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pada Senin, 19 Agustus 2024, Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah mengumumkan jadwal seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), dimana pendaftaran akan dibuka mulai 20 Agustus-6 September 2024.

Pada pendaftaran kali ini ada sekitar 250.407 formasi CPNS yang terbagi atas 114.706 formasi untuk instansi pusat dan 135.701 formasi instansi daerah.

Adanya seleksi CPNS ini menjadi salah satu cara pemerintah Indonesia utnuk mengisi posisi-posisi penting dalam administrasi publik dengan individu yang kompeten dan berdedikasi.

Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk mendaftar seleksi CPNS 2024 ini. Peserta calon pendaftar perlu mengetahui syarat hingga tata cara pendaftaran agar bisa lolos seleksi.

Syarat Mendaftar Seleksi CPNS

Melansir dari laman Instagram bkngoidofficial, persyaratan umum untuk mendaftar CPNS di antaranya adalah:

Syarat di atas perlu dipenuhi bagi pendaftar CPNS, adapun beberapa instansi terkadang ada yang melampirkan persyaratan lainnya. Pastikan untuk memenuhi semua kriterianya.

Alur Pendaftaran

Calon peserta yang telah memenuhi parsyaratan di atas bisa langsung mendaftarkan diri. Pendaftaran CPNS biasanya dilakukan secara online melalui portal resmi
pemerintah, yaitu di sscasn.bkn.go.id.

Pendaftar harus mengisi formulir aplikasi, mengunggah dokumen yang diperlukan, dan memilih formasi atau posisi yang diinginkan.

Pastikan Anda telah menyiapkan sejumlah dokumen yang nantinya akan diunggah di dalam akun SSCASN sebagai seleksi administrasi.

Beberapa dokumen di luar persyaratan umum juga perlu diperhatikan, karena tidak sedikit instansi yang meminta dokumen tambahan. Jadi pastikan semua dokumen yang diunggah sesuai dengan syarat dan ketentuan di instansi yang dilamar.

Cara Mendaftar Akun SSCASN

Sebelum mendaftar di portal pastikan Anda telah menyiapkan dokumen-dokumen seperti KTP, KK, ijazah, transkrip nilai, dan pas foto terbaru.

Semua dokumen tersebut harus di-scan dalam format PDF atau JPG dengan ukuran file yang tidak melebihi ketentuan.

Pastikan juga untuk memiliki alamat email yang aktif untuk menerima berbagai informasi penting selama proses seleksi. 

Berikut ini langkah-langkah yang harus dilakukan untuk mendaftar akun SSCASN:

Seleksi CPNS 2024 ini bisa menjadi kesempatan besar untuk bisa bergabung dalam jajaran pelayanan publik dan memberikan kontribusi positif bagi negara.

Dengan mempersiapkan diri secara matang dan pemahaman yang baik tentang proses seleksi, bisa menjadi salah satu cara untuk meningkatkan peluang agar lolos dalam proses seleksi CPNS 2024.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
CPNScpns 2024seleksi cpnssyarat seleksi cpnsalur pendaftaran cpns 202420 Agustus 2024

Huriyyatul Wardah

Reporter

Huriyyatul Wardah

Editor