Kondisi Lebih Baik, Cut Intan Nabila Ucapkan Terima Kasih Kepada Netizen karena Sudah Viralkan Kasus KDRT yang Menimpanya

Kamis 15 Agu 2024, 14:51 WIB
Cut Intan Nabila sampaikan ucapan terima kasih kepada netizen atas viralnya kasus KDRT yang dia alami. (Instagram/@cut.intannabila)

Cut Intan Nabila sampaikan ucapan terima kasih kepada netizen atas viralnya kasus KDRT yang dia alami. (Instagram/@cut.intannabila)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kasus Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) yang dialami Selebgram Cut Intan Nabila oleh suaminya Armor Teorador masih menjadi perbincangan hangat di media sosial.

Seaat ini, Cut Intan Nabila selaku korban telah berada di tempat yang aman dan dalam kondisi yang sudah lebih baik daripada sebelumnya.

Kabar terbaru Intan terlihat dari unggahan Instagram Story milik Selebgram Wardah Mauina berupa video saat mereka sedang mengobrol.

Melalui keterangan yang ditulis, Wardah Maulina menyebut bahwa ibu dari tiga orang anak itu kini sudah lebih bahagia.

"Alhamdulillah dia happy ketemu anak-anak juga," tulis Wardah Maulina di Instagram Story akun @wardahmaulina_, Rabu, 14 Agustus 2024.

Dalam video, saat keduanya mengobrol, Wardah menyinggung bahwa Intan sampai lupa tanggal lahir anaknya.

"Ya Allah, Intan. Sampe tanggal lahir anak aja, harusnya 24, dia bilang 27. Kekeuh dari tadi 27," ucap Wardah sambil bercanda.

"Lupa," kata Intan. 

Terlihat dalam video tersebut, Intan sudah tersenyum lebar ke arah kamera.

"Doain temen-temen, ya. Bilang makasih dulu, ke semuanya," kata Wardah.

Mantan atlet anggar itu kemudian menyapa netizen melalui video Instagram Story Wardah Maulina sambil mengucapkan terima kasih.

"Makasih ya, semuanya udah bantuin. Doain aja semoga prosesnya cepat berjalan biar bisa cepat istirahat," ucapnya yang langsung diaminkan oleh Wardah.

Diketahui, Wardah Maulina dan beberapa teman Selebgram lainnya memberikan dukungan penuh terhadap Intan.

Istri dari penyanyi Natta Reza itu pun turut mengamankan Intan dan menenangkan kondisinya seusai kasus KDRT tersebut viral.

Selebgram Cut Intan Nabila telah menjadi korban KDRT oleh suaminya, Armor Teorador dalam pernikahan mereka yang telah berjalan 5 tahun.

Tak hanya itu, menurut pengakuan Intan dalam unggahan video rekaman KDRT yang diunggahnya, Armor juga telah melakukan perselingkuhan dengan beberapa wanita.

Saat ini, Armor telah ditangkap dan resmi ditetapkan sebagai tersangka oleh Polres Bogor.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Berita Terkait
News Update