JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Penyebab bansos PIP tidak cair dikarenakan beberapa faktor, lalu bagaimana cara mengatasi masalah tersebut agar PIP dapat cair kembali? simak ulasan berikut ini.
Pemegang Kartu Indonesia Pintar (KIP) dan pemegang Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) harusnya berhak untuk mendapatkan bantuan Program Indoensia Pintar (PIP) dari pemerintah.
Ada juga siswa yang sudah diusulkan sekolah tapi tidak kunjung menerima bantuan PIP. Atau juga pernah mendapat bantuan ini tapi kemudian berhenti menerima PIP lagi.
Padahal bantuan ini banyak membantu siswa yang kekurangan untuk memenuhi kebutuhan penerima serta menunjang proses kegiatan belajar mengajarnya di sekolah.
Ternyata ada beberapa penyebab yang mengakibatkan hal itu terjadi. Segera lakukan perbaikan jika hal tersebut menjadi alasan anak Anda tidak mendapat bantuan.
Untuk mengetahui masalah tersebut, cek terlebih dahulu apakah Anda atau anak Anda merupakan penerima PIP atau bukan melalui aplikasi si Pintar Enterprise juga bisa melihatnya melalui website pip.kemendikbud.go.id.
Masukkan nama beserta NIK, selesaikan captha, kemudian jika terdapat keterangan nama Anda tidak terdaftar maka ada beberapa penyebab bantuan PIP tahun 2024 Anda tidak cair.
Penyebab dan Solusi PIP Tidak Cair
1. Data Tidak Diusulkan Sekolah
Penyebab yang pertama yaitu data tidak diusulkan oleh pihak sekolah. Pastikan data Anda diusulkan melalui aplikasi Dapodik atau Emis untuk menerima bantuan PIP.
Minta pihak sekolah untuk memperbaharui data saat naik jenjang. Jika data tidak diperbaharui setiap tahunnya atau tidak diusulkan oleh pihak sekolah maka PIP Anda bisa tidak cair meskipun sebelumnya pernah mendapatkan.
Anda bisa mengajukan pembaharuan data dengan menyerahkan kartu KIP atau KKS. Bila tidak punya Anda bisa meminta Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) kepada kepala RT/ RW/ Kelurahan/ Desa untuk diserahkan ke sekolah nantinya.
2. NISN Tidak Valid
Periksa NISN Anda apakah sudah valid atau belum. Anda bisa mengeceknya di laman nisn.data.kemendikbud.go.id. Jika terdapat keterangan NISN tidak valid, silakan untuk koordinasi dengan pihak sekolah apabila hal ini terjadi.
Operator sekolah kemudian akan mengupayakan pembetulan NISN atau mengarahkan Anda cara untuk membenarkannya secara mandiri.
3. NIK Tidak Valid
Penyebab ketiga bantuan PIP tidak cair yaitu Nomor Induk Kependudukan (NIK) tidak valid Dukcapil. Tanyakan kepada pihak sekoah apakah NIK Anda sudah valid atau belum. Jika belum, solusinya yaitu dengan mengunjungi kantor Dukcapil di daerah Anda dan lakukan langkah validasi.
4. Dana Ditarik Kembali
Pada kasus yang ini, biasanya dana PIP Anda ini sebenarnya sudah cair dan masuk ke dalam rekening, namun Anda terlambat melakukan proses pengambilannya, atau bisa juga Anda terlambat melakukan aktivasi (khusus penerima PIP Nominasi).
Ingat selalu untuk melakukan aktivasi dan pengambilan uang tepat waktu. Karena jika tidak segera aktivasi, bantuan tidak bisa dicairkan. Begitu pula jika dana sudah tersalurkan, segera ambil, agar tidak masuk kembali ke kas negara.
Koordinasikan dengan pihak sekolah kapan batas waktu atau cutt off pengambilan uang PIP, dan tandai tanggalnya. Atau cek secara berkala dan lakukan penarikan segera, ketika mendapat pengumuman pencairan PIP di daerah Anda.
Itulah beberapa kasus yang menjadi penyebab bantuan pendidikan dari pemerintah ini tidak Anda dapatkan. Senantiasa berkoordinasi dengan pihak sekolah atau pendamping sosial bagi Anda penerima PKH apabila memiliki kendala serupa untuk informasi lebih lengkap.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.