Dana bansos periode Juli-Agustus sudah mulai dicairkan. (Poskota/Legenda Kinanty Putri)

EKONOMI

ALHAMDULILLAH! Dana Bansos PKH Cair di Semua KKS Bank Himbara, Klaim R400.000 Sekarang Juga

Selasa 06 Agu 2024, 12:21 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Akhirnya penyaluran dana bansos PKH Rp400.000 sudah merata di semua KKS Bank Himbara.

Kabar gembira untuk Keluarga Penerima Manfaat yang sedang menunggu pencairan bansos PKH tahap Juli-Agustus 2024 ini.

Program Keluarga Harapan atau PKH adalah program bantuan sosial yang diluncurkan oleh pemerintah bertujuan untuk membantu keluarga tidak mampu.

Melalui bantuan langsung dan pendampingan sosial, PKH membantu keluarga miskin memenuhi kebutuhan dasar mereka dan mendorong perubahan sosial yang positif.

Bantuan ini diharapkan dapat mendukung kesejahteraan, memudahkan akses Kesehatan, dan memberikan kesempatan pada anak-anak yang rentan putus sekolah.

Diketahui bahwa pencairan bansos PKH sudah mulai dilakukan melalui KKS BNI, BRI, BSI, dan Mandiri. Sebelumnya terpantau hanya beberapa KKS.

Penyaluran dilakukan sejak akhir Juli 2024 lalu diawali oleh KKS BSI dan BRI. Beberapa hari kemudian disusul oleh KKS BSI dan KKS Mandiri menjadi yang terakhir cair.

Mulai malam tadi, terpantau KPM sudah mulai melaporkan telah memeriksa dan menerima saldo bantuan sosial PKH.

Keluarga Penerima Manfaat atau KPM diharapkan untuk mulai melakukan pengecekkan melalui mesin ATM terdekat atau agen bank terdekat.

Karena mulai hari ini KKS yang diterbitkan Bank Mandiri sudah mulai masuk ke rekening KPM.

Jika saat melakukan pengecekkan belum ada saldo dana bansos yang masuk ke rekening KKS, tidak perlu khawatir karena penyaluran masih berlangsung.

Penyaluran dana bansos dilakukan secara bertahap pada Juli-Agustus 2024.

Sedangkan untuk pencairan bansos PKH melalui PT Pos Indonesia, sampai saat ini belu ada informasi.

Pada situs SIKS-NG juga belum ada perubahan status untuk penyaluran melalui PT Pos Indonesia.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
dana bansosBansos PKH

Legenda Kinanty Putri

Reporter

Legenda Kinanty Putri

Editor