Bansos PKH Alokasi Juli-Agustus 2024 siap cair (Foto: Pixabay)

EKONOMI

SELAMAT, Bantuan Sosial PKH Alokasi Juli-Agustus 2024 Dapat Ditransfer ke Rekening BNI, BRI, dan Bank Mandiri Anda, Cek Jadwal Pencairan!

Kamis 25 Jul 2024, 23:37 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Selamat, bantuan sosial (bansos) PKH alokasi Juli-Agustus 2024 dapat ditransfer ke rekening BNI, BRI, dan Bank Mandiri Anda, cek jadwal dan pencairannya berikut ini. 

Bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) alokasi dua bulan tersebut dikabarkan sudah menerima status Surat Perintah Membayar (SPM).

Informasi tersebut dikutip dari akun YouTube Diary Bansos, yang mengatakan bahwa tanggal pencairannya diprediksi akan dilakukan dalam 7-14 hari lagi ke Kartu Penerima Manfaat (KPM) via KKS, sebagaimana yang telah terlaksana pada pencairan periode sebelumnya. 

“Kalau meruntut informasi yang didapatkan dari Kemensos, proses setelah diterbitkannya SPM yaitu masuk proses Surat Perintah Pencairan Dana (SP2D) yang berisi nama KPM beserta nominal bantuan yang diterima,” kata pemilik akun YouTube Diary Bansos, dikutip pada Kamis, 25 Juli 2024. 

Setelah SP2D, maka Kemensos akan menerbitkan Standing Instruction atau  surat perinta pemindah bukuan dari rekening pemberi bantuan ke KPM dan pihak bank Penyalur seperti BNI, BRI, Bank Mandiri, dan BSI.

“Ketika pihak bank telah menerima surat SI ini maka tugas dari pihak bank adalah melakukan top up atau transfer saldo bantuan PKH alokasi Juli-Agustus ke nama-nama KPM dan nominal yang ditransfer juga menyesuai data di SP2D,” ucapnya lagi. 

Lantas, bagaimana cara mencairkannya apabila sudah disalurkan ke bank dan berapa besarannya? Simak informasi lengkapnya berikut ini. 

Cara Cairkan Bansos PKH 2024 Lewat KKS di ATM

1. Datang ke mesin ATM sesuai bank yang tersambung dengan KKS 

2. Masukkan kartu dan PIN 

3. Pilih opsi ‘Tarik Tunai’

4. Masukkan nominal yang ingin dicairkan 

5. Tunggu uang keluar dari mesin ATM

6. Kartu akan keluar

7. Selesai 

Besaran Bansos PKH via KKS periode Juli-Agustus 2024

1. Balita usia 0-6 tahun: Rp500.000

2. Ibu Hamil: Rp500.000

3. Siswa SD/Sederajat: Rp150.000

4. Siswa SMP/Sederajat: Rp250.000

5. Siswa SMA/SMK/Sederajat: Rp333.333 

6. Lansia 60 tahun ke atas: Rp400.000

7. Disabilitas: Rp400.000

Cara Cek Penerima PKH 2024

1. Buka situs web https://cekbansos.kemensos.go.id

2. Mengisi provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan kelurahan 

3. Isi nama lengkap sesuai KTP

4. Isi captcha yang tersedia

5. Pilih ‘Cari Data’

6. Jika masuk sebagai kategori penerima, maka akan muncul status penerimaan

7. Jika tidak termasuk maka tertulis ‘Tidak Terdapat Peserta/PM’

DISCLAIMER: Untuk tanggal pencairan tepatnya hanya dapat diketahui oleh pemerintah alias Kemensos dan tidak akan dipublikasikan. Namun pencairan diprediksi akan dilakukan pada akhir Juli atau Agustus 2024 mendatang. 

Demikian informasi yang dapat Anda simak terkait bansos PKH, semoga bermanfaat. 

Jangan lupa bergabung dengan saluran WA Poskota di bawah ini untuk mendapatkan informasi seputar bantuan sosial lainnya: 

https://whatsapp.com/channel/0029VaSOwZqBvvsZqUNqja0q

Tags:
Bantuan sosialbansospkhProgram Keluarga Harapanpemerintahkks

Rivera Jesica Souisa

Reporter

Rivera Jesica Souisa

Editor