JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Nama Anda selaku pemilik Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk Elektronik (E-KTP) terdaftar telah muncul di menu final closing SIKS NG Bansos Juli 2024.
Kabar terbaru dari informasi terkait bantuan sosial pemerintah berupa Program Keluarga Harapan (PKH) hari ini, Sabtu 20 Juli 2024, adalah nama-nama Keluarga Penerima Manfaat (KPM) PKH, baik PKH murni maupun PKH plus BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai), yang akan cair pada periode Juli-Agustus 2024, sudah muncul di menu final closing akun Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial Next Generation (SIKS-NG) para pendamping sosial.
Proses final closing ini merupakan tahapan akhir yang menunjukkan bahwa 95% bantuan sosial hampir dipastikan akan cair.
Di akun SIKS-NG supervisor dinas sosial kabupaten/kota, proses PKH untuk Juli-Agustus sudah masuk tahap verifikasi cek rekening.
Ini berarti rekening para KPM sedang diperiksa untuk memastikan tidak ada masalah. Setelah verifikasi selesai dan hasilnya berhasil, proses dilanjutkan dengan SPM yang muncul di SIKS-NG, diikuti oleh SP2D dan SI (Standing Instructons).
Ketika tahap SI selesai, dalam waktu 1 hingga 7 hari, bantuan PKH atau BPNT akan masuk ke dalam kartu KKS para KPM.
Proses Verifikasi dan Evaluasi
Proses final closing mencakup nama-nama KPM yang lolos dari verifikasi kelayakan oleh pemerintah daerah.
Setelah KPM dinyatakan layak menerima bantuan sosial, dilakukan evaluasi komponen untuk menentukan kelayakan perhitungan bantuan PKH.
Proses evaluasi ini kini sudah selesai dan terupdate di akun SIKS-NG para pendamping sosial. Namun, di menu view DTKS, periode salur PKH masih Mei-Juni 2024.
Meskipun demikian, di akun SIKS-NG supervisor di dinas sosial kabupaten/kota, periode salur Juli-Agustus 2024 sudah muncul dan masuk tahap verifikasi cek rekening.
Bagi para KPM, meskipun periode salur di view DTKS masih lama, proses verifikasi di akun supervisor dinas sosial sudah lebih terupdate lebih dahulu.
Oleh karena itu, para KPM diharapkan bersabar, karena dalam waktu dekat proses selanjutnya akan terlihat di SIKS-NG dan bantuan PKH yang dicairkan lewat PT Pos Indonesia untuk alokasi Juli-Agustus-September 2024 akan segera tiba.
Tampilan SIKS-NG antara supervisor di tiap daerah dan pendamping bisa berbeda-beda, karena proses penyiapan data masih berlangsung oleh Kementerian Sosial Republik Indonesia.
Untuk bantuan BPNT, karena tidak melalui proses evaluasi komponen, prosesnya lebih cepat dibandingkan PKH.
Di akun SIKS-NG pendamping sosial, periode salur Juli-Agustus 2024 sudah terupdate. Di akun supervisor dinas sosial kabupaten/kota, tahap verifikasi cek rekening juga sudah berlangsung.
Namun, bantuan BPNT yang dicairkan lewat PT Pos Indonesia masih menunjukkan periode lama, yaitu April-Mei-Juni 2024.
Bansos via KKS Cair Lebih Cepat
Kemungkinan besar bantuan BPNT dan PKH yang cair lewat kartu KKS akan cair lebih dahulu. Biasanya, pencairan bantuan PKH dan BPNT lewat PT Pos Indonesia dilakukan bersamaan.
Demikian update status PKH dan BPNT baik yang dicairkan lewat kartu KKS maupun PT Pos Indonesia per 20 Juli 2024.