Dokter Zaidul Akbar membongkar rahasia untuk mengkonsumsi gula dengan bijak bagi para pria.

Kesehatan

Dokter Zaidul Akbar Bongkar Rahasia Konsumsi Gula Bijak untuk Pria, Cek Tipsnnya Agar Tubuh Tetap Bugar!

Rabu 10 Jul 2024, 07:14 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Dokter Zaidul Akbar membongkar beberapa rahasia untuk mengkonsumsi gula dengan bijak agar tubuh tetap bugar bagi para pria.

Menurut Dokter Zaidul yang dikutip Poskota pada Rabu 10 Juli 2024, penting bagi setiap pria untuk mengelola konsumsi gula dengan bijak agar pola hidup tetap terjaga, terutama ketika menyangkut kesehatan.

"Banyak dari kita sering tergoda oleh makanan atau minuman manis, seperti kopi dengan gula berlebihan," ungkap dia pada akun channel YouTubenya.

Ia menyarankan untuk mengurangi konsumsi gula berlebih dalam makanan sehari-hari. Misalnya, kata dia, ketika minum kopi, cobalah untuk menikmati rasa kopi yang asli tanpa tambahan gula berlebihan. 

Hal tersebut membantu menjaga kadar gula darah tetap stabil dan mencegah lonjakan gula yang dapat berdampak buruk bagi kesehatan jangka panjang.

Dalam sesi itu, Dokter Zaidul juga menyoroti pengaruh negatif dari kebiasaan mengonsumsi gula secara berlebihan. 

"Gula berlebih dalam makanan dan minuman dapat menyebabkan lonjakan gula darah yang tidak sehat," jelasnya. 

Ini dapat berdampak pada risiko penyakit seperti diabetes tipe 2, penyakit jantung, hingga menibulkan obesitas. 

Oleh karena itu, mengurangi gula dalam pola makan sehari-hari merupakan langkah cerdas untuk menjaga kesehatan secara keseluruhan.

Adapun beberapa tips yang dibagikan Dokter Zaidul pada akun YouTube pribadinya agar tubuh tetap bugar dan sehat.

Tips Agar Tubuh Tetap Sehat dan Bugar

1. Mengelola Konsumsi Gula Secara Bijak

Sebagai pria yang bertanggung jawab, Dokter Zaidul mengungkapkan, untuk dapat memulai dengan memperhatikan pola makan sehari-hari. 

Dia menyebut, mengurangi gula bukanlah tindakan sulit jika dilakukan secara bertahap dan konsisten. 

"Para sahabat, ijinkan saya memberikan beberapa saran yang mungkin bermanfaat bagi kita semua. Salah satu langkah yang dapat kita lakukan adalah mengurangi konsumsi gula berlebih dalam makanan sehari-hari," paparnya.

Selain itu, sebagai pasangan atau anggota keluarga yang peduli, memberikan dukungan dalam bentuk pelukan atau kata-kata cinta tanpa harus mengandalkan gula berlebih dapat menciptakan hubungan yang lebih intim dan sehat secara emosional.

2.  Pilih Olahraga yang Mendukung Kesehatan

Selain mengatur pola makan, Dokter Zaidul juga menyarankan pilihan olahraga yang tepat untuk pria. 

"Olahraga yang membantu membangun massa otot adalah kunci untuk mempertahankan kebugaran tubuh," katanya. 

Dokter Zaidul menyarankan untuk tidak hanya fokus pada olahraga kardio seperti jogging atau bersepeda, tetapi juga memasukkan latihan kekuatan yang dapat membantu memperkuat otot tubuh secara keseluruhan. 

Sebab, hal tersebut tidak hanya meningkatkan kebugaran fisik, tetapi juga meningkatkan metabolisme tubuh.

3. Menerapkan Perubahan Gaya Hidup Secara Bertahap

Kemudian, Dokter Zaidul menegaskan pentingnya menerapkan perubahan gaya hidup secara bertahap dan konsisten. 

"Mulailah dengan langkah kecil, seperti mengurangi gula dalam minuman atau memilih makanan yang lebih sehat," sarannya. 

Perubahan yang konsisten akan memberikan dampak positif dalam jangka panjang bagi kesehatan dan kualitas hidup secara keseluruhan.

Dengan mengikuti tips-tips dari Dokter Zaidul Akbar tetrsebut, setiap pria dapat memulai perjalanan gaya hidup yang lebih sehat dan bugar.

Tags:
Gaya HidupsehatDokter Zaidul AkbarZaidul Akbarkonsumsi gulagulaKesehatan

Mutia Dheza Cantika

Reporter

Mutia Dheza Cantika

Editor