CATAT dan Perlu Dihindari! Ini Deretan Jenis Makanan yang Dilarang Dikonsumsi Saat Sakit Perut

Jumat 12 Jul 2024, 12:50 WIB
Berikut deretan jenis makanan yang perlu dihindari saat sakit perut dari dr Saddam Ismail.(Freepik/benzoix)

Berikut deretan jenis makanan yang perlu dihindari saat sakit perut dari dr Saddam Ismail.(Freepik/benzoix)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Terdapat deretan makanan yang perlu dihindari saat merasa sakit perut yang perlu Anda ketahui. Apa saja? Simak selengkapnya di sini.

Sakit perut merupakan masalah umum yang seringkali dirasakan oleh seseorang. Ternyata banyak faktor yang menyebabkan perut terasa sakit.

Misalnya faktor karena sakit lambung seperti magh, diare bahkan hingga muntah-muntah disebabkan makanan yang terlalu pedas atau asam.

Melansir dari kanal YouTube dr Saddam Ismail, ia mengatakan bahwa kondisi ini terjadi karena masalah yang ada pada pencernaan.

dr Saddam Ismail juga menyampaikan ada beberapa makanan yang harus dihindari saat sakit perut agar tidak memperburuk kondisi.

"Ini bisa memperburuk kondisi juga bisa memperlama sakit perut yang dialami," kata dr Saddam Ismail yang dikutip pada Jumat, 12 Juli 2024.

Jenis Makanan yang Harus Dihindari Saat Sakit Perut

Ini dia deretan jenis makanan yang dilarang dikonsumsi saat mengalami kondisi sakit perut menurut dr Saddam Ismail:

1. Makanan Pedas

Hal ini tentu saja menjadi pemicu munculnya sakit perut. Terlebih apabila Anda tengah merasakan kondisi ini tentu perlu dihindari.

Memang makanan pedas menjadi cita rasa yang harus selalu ada di setiap makanan terutama pada masyarakat Indonesia.

Berita Terkait
News Update