Apple Intelligence tersedia untuk semua perangkat yang didukung oleh chip A17 dan semua seri chip M.
Contoh perangkat yang mendapat dukungan AI Apple diantaranya iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max.
Fitur iOS 18 Lainnya
Apple membekali iOS 18 dengan lebih banyak fitur penyesuaian dibandikan sistem operasi sebelumnya.
Fitur iOS 18 lainnya yang dapat dirasakan oleh pengguna meliputi:
Kustomisasi layar Home: pengguna bisa mengubah atau memodifikasi layar dengan opsi yang tersedia seperti mengganti warna, ukuran, dan posisi ikon aplikasi.
Kustomisasi Control Center: tombol-tombol pengaturan cepat yang semula tampilannya tidak dapat diubah, kini bisa dimodifikasi dari segi ukuran, posisi, dan menambah tombol.
Aplikasi Password: dapat menyimpan semua password atau informasi login yang digunakan pengguna di berbagai tempat.
Rich Communication Sevice (RCS): fitur ini terdapat di aplikasi bawaan Message yang memungkinkan pengguna berkirim pesan antar platform.
Safari: berkat iOS 18, safari dapat memfokuskan konten di website yang relevan dengan keywords yang dicari pengguna dan menampilkan ringkasan artikel sebelum dibaca.
Maps: dapat menampilkan peta topografi yang menunjukkan bagian permukaan dari suatu wilayah. Pengguna juga dapat membuat rute sendiri.
Transkrip Audio di Notes: pengguna dapat merekam audio dan membuat transkrip secara langsung di notes.
Game Mode: fitur ini membuat pengguna dapat frame rates yang lebih stabil ketika bermain game di perangkat iPhone.