Resep sat-set: menu masakan untuk anak kost (Foto:PosKota/Saffa Sabila)

Resep

Resep Sat-Set: Menu Masakan untuk Anak Kost Hanya Butuh Waktu 15 Menit, Yuk Cobain!

Jumat 07 Jun 2024, 23:42 WIB

JAKARTA,POSKOTA.CO.ID - Artikel ini sangat cocok untuk kamu anak kost yang gak mau ribet, pengennya sat-set, tapi juga makan enak setiap hari.

Dunia anak kost memang lagi banyak diberikan tantangan berupa kegiatan yang sangat sibuk sehingga harus memikirkan semua hal serba praktis.

Dengan kesibukan yang sedang dialami anak kost ini, maka tak jarang bahwa memasakan adalah kegiatan yang dianggap memakan banyak waktu sehingga dianggap kurang praktis.

Padahal, memasak bisa menjadi salah satu kegiatan yang menyenangkan dan tidak memakan waktu apabila menemukan resep tepat seperti pada artikel ini.

Disini akan membahas tentang menu-menu masakan simpel yang cocok untuk anak kost dan dijamin enak sampai bikin kamu ketagihan.

Ayam Pom-Pom

Bahan-Bahan: 

Cara Membuat: 

  1. Potong kecil-kecil ayam fillet dada, lalu siapkan tepung.
  2. Siapkan tepung menjadi dua bagian yaitu tepung basah dan tepung kering.
  3. Baluri ayam fillet yang sudah ditepungi dengan langkah awal tepung basah lalu kering.
  4. Ulangi langkah tersebut hingga seluruh dada fillet tersebut habis.
  5. Panaskan wajan yang sudah berisikan minyak goreng.
  6. Masukan seluruh dada fillet yang sudah dibaluri tepung, goreng hingga warna kecoklatan.
  7. Angkat lalu tiriskan.
  8. Sajikkan dengan mayones lebih nikmat.

Kamu dapat membuat kreasi seperti menyajikannya dengan saus sambal, mayones, atau pun saus keju sesuai dengan selera dan nikmati dengan nasi panas. 

Nasi Goreng Ala Anak Kost

Bahan-bahan:

Cara Membuat: 

  1. Iris tipis bawang merah dan bawang putih.
  2. Potong sosis dan juga bakso sesuai selera.
  3. Tuang sedikit minyak goreng untuk menumis bawang.
  4. Masukkan bawang dan tumis hingga sedikit berubah warna.
  5. Tambahkan telur lalu orak-arik telur hingga sedikit garing.
  6. Masukkan nasi dan aduk hingga merata.
  7. Tambahkan sosis dan juga bakso kedalam nasi, aduk hingga rata.
  8. Tambahkan kecap manis, saus tiram, garam, dan juga micin, aduk hingga rata.
  9. Aduk terus hingga nasi goreng sudah berwarna coklat seluruhnya. 

Nasi goreng ala anak kost sudah siap, kamu bisa menambahkan telur ceplok ataupun lauk tambahan lainnya sesuai dengan selera. 

Bagi kamu pecinta pedas, kamu bisa menambahkan irisan cabai pedas merah atau cabai ulek agar nasi goreng terasa pedas.

Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG GRATIS DI SINI

Tags:
Resep Sat-SetResep Bekal Anak KostResep Anak KostResep untuk Anak Kost SimpelMenu Masakan Anak KostAnak Kost

Reporter

Administrator

Editor