JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Dalam mencari tambahan dana pada layanan pinjaman online (pinjol), keamanan dan kenyamanan adalah hal yang sangat penting. Di Indonesia, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) telah mengatur dan mengawasi industri perputaran uang ini untuk memastikan perlindungan kepada nasabah.
Salah satu caranya adalah dengan menghadirkan sebuah layanan yang disebut BI Checking. Melalui layanan ini OJK bekerjasama dengan Bank Indonesia (BI) dalam memeriksa riwayat pinjaman dengan mengecek skor kredit nasabah sebelum melakukan pinjaman.
Bagi mereka yang memiliki riwayat yang kurang baik, akan mengalami kendala saat akan melakukan proses transaksi apalagi sampai di masukkan ke daftar hitam OJK.
Selain skor kredit, hal lain yang menjadi kendala saat menggunakan pinjol adalah adanya layanan pihak ketiga yaitu Debt Collector (DC).fi
DC lapangan seringkali melakukan hal yang terkadang membuat para nasabah takut dan enggan melakukan pembayaran. Hal ini dikarenakan cara penagihannya yang terkadang kasar serta cenderung kearah kriminalitas.
Daripada bingun untuk memilih, berikut 3 aplikasi pinjol tanpa BI Checking dan DC lapangan yang bisa jadi pilihan Anda.
1. Pinjaman Go
Pinjol satu ini dikelola oleh PT. Sinarmas Group merupakan salah satu layanan yang sudah cukup dikenal oleh masyarakat.
Pada layanan ini Anda bisa melakukan pinjaman hingga Rp20 juta secara online melalui aplikasi. Tenor yang diberikan dapat disesuaikan dan disepakati sejak awal sebelum melakukan pinjaman.
Proses penagihan pun dilakukan secara daring melalui telepon atau sms ke nomor yang dicantumkan pada awal transaksi.
2. KTA Kilat
Rekomendasi kedua adalah KTA Kilat yang merupakan pinjol hasil kelola PT. Pendanaan Teknologi Nusa
Anda bisa melakukan pinjaman hingga limit Rp8 juta dengan masa tenor 180 hari. Cara peminjamannya cepat cair dan mudah bisa dilakukan lewat aplikasi.
3. Finmas
Finmas merupakan salah satu pinjol yang sudah terbukti kelegalitasannya di OJK.
Menawarkan limit hingga Rp5 juta dengan masa tenor dapat disesuaikan oleh kemampuan keinginan nasabah saat awal transaksi.
Aplikasi ini tidak akan melakukan penagihan langsung kepada nasabah dan hanya melalui nomor telepon atau cara lainnya secara jarak jauh.
Demikian pembahasan mengenai 3 layanan pinjol tanpa BI Checking dan DC lapangan sehingga aman untuk Anda selama bertransaksi.
Pastikan juga untuk selalu membaca syarat dan ketentuan dengan teliti sebelum mengajukan pinjaman, serta memilih pinjaman sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan finansial Anda.
(Raihan Ali Putra Santoso)