TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tangerang, Maesyal Rasyid meminta setiap Aparatur Sipil Negara (ASN) responsif terhadap segala keluhan masyarakat.
Hal tersebut dikatakan Maesyal saat memberikan amanat pada Upacara Hari Kesadaran Nasional (HKN) di Lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang di Lapangan Raden Aria Yudhanegara pada Senin, 18 Maret 2024.
"Seorang ASN harus respon cepat keluhan masyarakat, baik dalam bingkai tupoksi maupun membantu masyarakat secara langsung di lingkungannya. baik diminta maupun tidak diminta oleh masyarakat, kita tetap menjalankan tugas khususnya adalah pelayanan," katanya.
Maesyal menyebutkan, puasa bukanlah halangan untuk terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Puasa merupakan bulan penuh berkah, sehingga kedisiplinan dan tanggung jawab untuk melayani masyarakat perlub terus dijaga bahkan ditingkatkan.
"Walaupun kondisi puasa, ASN harus tetap disiplin dan tanggung jawab, terus melayani masyarakat. Semoga ini menjadi tambahan ladang pahala dari Allah SWT," ungkapnya.
Dalam amanatnya, ia juga mengingatkan kepada seluruh perangkat daerah khususnya yang tupoksinya berkaitan kedaruratan dan kebencanaan, terus menjaga performa dan kesiapsiagaan dalam mengantisipasi serta menanggulangi berbagai kemungkinan bencana selama cuaca ekstrem saat ini.
"Curah hujan saat ini tinggi, agar BPBD, para Camat dan para ASN di wilayahnya lebih menjaga lingkungan mengantisipasi terjadinya banjir dan angin kencang," ujarnya. (Veronica Prasetio)