JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Berikut adalah sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih 27 Januari 2024.
Takdir Cinta Yang Kupilih adalah sinetron SCTV produksi Sinemart yang tayang sejak 5 September 2022 lalu.
Menceritakan soal kisah cinta Novia, Jeffrey, Hakim, dan Tammy, sinetron ini sukses menyita perhatian penonton.
Yuk simak sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih 27 Januari 2024 yang akan tayang pukul 20.15 WIB di SCTV.
Malam hari, Arjuna dapat kabar dari kepolisian bahwa pelaku kecelakaan yacht sudah ditangkap.
Arjuna pun dipanggil ke kantor polisi untuk bertemu dengan orang bernama Wawan.
Sementara itu, kondisi Tammy semakin membaik dan diperbolehkan pulang oleh dokter besok pagi.
Hakim, Ivanka, dan Thomas begitu senang mendengar kabar ini dari dokter.
Di sisi lain, Firman disuruh Thomas untuk menghabisi Danang. Karena sebelumnya, Thomas sudah memanfaatkan Danang.
Danang disuruh menghubungi Arjuna dan meminta maaf karena sudah mau disuruh Wawan pergi saat hendak mengendarai yacht.
Arjuna sendiri curiga ada yang tidak beres dengan Danang.
Keesokan paginya, Jeffrey dan Arjuna pergi ke Polsek Tanah Bata.
Di sana, mereka bertemu dengan pria bernama Wawan. Namun, Arjuna dan Jeffrey mengaku tidak kenal dengan Wawan.
Wawan lalu bilang bahwa ia punya dendam ke Arjuna karena 25 tahun lalu pernah menggusur tanah tempat VSTV berdiri.
Arjuna tidak terima karena ia sudah mengganti rugi semua penggusuran itu.
Lalu, Arjuna dan Jeffrey keluar. Mereka berdua masih tidak percaya Wawan yang melakukannya.
Saat itu pula, mereka bertemu dengan Novia yang juga dipanggil pihak kepolisian.
Meski Wawan sudah mengaku, Arjuna tetap saja menyalahkan Novia. Arjuna bilang bisa saja Novia yang menyuruh Wawan.
Novia bersikap santai dan bilang memang bisa saja ia seperti itu. Novia bilang, itulah yang dilakukan Arjuna ke Samsul dulu.
Arjuna terdiam, sementara Jeffrey mengikuti Novia.
Jeffrey mengajak Novia bicara. Namun Novia menolak. Jeffrey terus membujuk Novia dan akhirnya mereka pergi ke cafe.
Saat itu, Jeffrey menjelaskan bahwa ia mengalami halusinasi dan delusi.
Maka Jeffrey bertemu dengan Sovia, psikiater yang membantunya.
Novia tidak terlalu menanggapi Jeffrey karena rasa bencinya begitu besar.
Pada episode mendatang, ternyata Firman gagal menghabisi Danang karena Danang masih hidup.
Bahkan, Danang ditolong oleh warga sekitar. Danang sendiri akan menemui Arjuna untuk membeberkan rahasia Thomas.
Sementara itu, Jeffrey mulai curiga Novia hamil karena mual-mual.
Saksikan Takdir Cinta Yang Kupilih pukul 20.15 WIB setiap hari hanya di SCTV!