Manfaat diet gula untuk kesehatan (pexels/Andres Ayrton)

Kesehatan

Kenali Manfaat Diet Gula yang Bagus untuk Kesehatan Tubuh

Kamis 10 Agu 2023, 07:19 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Dalam upaya menurunkan berat badan atau diet, kamu dianjurkan untuk mengurangi asupan gula. Salah satu jenis diet yakni diet gula ini bisa kamu coba secara efektif.

Adapun, diet gula merupakan jenis diet yang dalam aturan makannya membatasi asupan gula tambahan dalam waktu tertentu. Perlu digaris bawahi, menjalani diet gula buka berarti kamu menghilangkan asupan gula tersebut melainkan membatasinya agar tidak berlebihan.

Selain bisa menurunkan berat badan, diet gula juga memiliki manfaat lain yang baik bagi kesehatan tubuh. Ada apa saja? Yuk simak bersama penjelasannya di bawah ini.

1. Mengurangi risiko penyakit kronis

Gula yang dikonsumsi secara berlebihan dipastikan bisa memicu berbagai penyakit kronis seperti diabetes, obesitas, kolesterol, hingga jantung. Penyakit tersebut merupakan gejala yang bisa menyebabkan kematian atau kronis.

Maka dari itu, demi menjaga kesehatan tubuh menjauh dari penyakit yang disebutkan, kamu harus melaksanakan diet gula dengan baik. Caranya ialah mengurangi asupan gula yang masuk ke tubuh.

2. Menjaga gigi

Dengan membatasi asupan gula, kamu bisa sekaligus menjaga kesehatan gigi, lho. Seperti yang diketahui bahwa konsumsi gula secara berlebihan bisa merusak gigi dengan membuatnya menjadi gigi berlubang.

Kebiasaan mengurangi asupan gula dari program diet ini bisa menurunkan risiko kerusakan pada gigi. Dampak baiknya, gigi akan menjadi lebih terawat dan sehat.

3. Mengurangi risiko kanker kulit

Terakhir, diet gula juga bisa mengurangi risiko terjadinya kanker kulit dan berbagai jenis masalah kesehatan pada kulit lainnya.

Pola makan yang tidak sehat dengan kandungan gula, garam, hingga lemak dinilai bisa memengaruhi kondisi kulit. Oleh karena itu, perlu kesadaran diri untuk mengonsumsi secukupnya saja.

Demikian penjelasan dan manfaat seputar diet gula yang baik bagi kesehatan tubuh, selain untuk menurunkan berat badan.

Tags:
Dietmanfaatdiet gulaKesehatan Tubuh

Mitha Aullia

Reporter

Mitha Aullia

Editor