JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Setiap tanaman atau sayuran dipercaya memiliki manfaat tersendiri untuk manusia dan sekitar, begitu pula dengan daun singkong. Berikut adalah beberapa manfaat dari daun singkong untuk kesehatan tubuh.
Tak hanya lezat jika diolah, daun singkong ternyata juga mengandung banyak nutrisi yang baik bagi tubuh manusia. Nutrisi tersebut kemudian menjadikan daun singkok mempunya manfaat yang melimpah untuk kesehatan.
Daun singkong sendiri diketahui menjadi salah satu sayuran yang banyak digemari oleh masyarakat. Selain Indonesia, negara lain yang juga menyukai daun singkong adalah Filipina hingga Malaysia.
Ada pun, daun singkong mengandung protein tinggi seirama dengan vitamin B1, B2, dan C di dalamnya. Selain itu, sayuran ini bahkan turut miliki kandungan mineral dan karotenoid, seperti fosfor, magnesium, kalium, dan kalsium.
Nah, berikut merupakan beberapa manfaat dari daun singkong bagi kesehatan tubuh manusia. Ada apa saja?
1. Meningkatkan kekuatan tulang
Salah satu manfaat yang diperoleh dari mengomsunsi daun singkong adalah bisa meningkatkan kekuatan tulang. Magnesium yang terkandung berfungsi dengan baik untuk membuat tulang semakin kuat.
Sejalan dengan itu, mineral pun mampu mengurangi risiko patah tulang. Melansir dari Nutrients, magnesium merupakan nutrisi penting yang diperlukan oleh tubuh untuk mengoptimalkan kesehatan pada tulang.
2. Mengobati diare
Manfaat lain dari daung singkong yang dipercaya yakni mengobati diare. Kondisi ini diobati dengan cara merebus tujuh lembar daun singkong dengan empat gelas air hingga tersisa dua gelas.
Air rebusan dari daun singkong kemudian diminum sebanyak dua kali dalam sehari. Rutin meminum air daun singkong, dinilai ampuh menyembuhkan diare.
3. Menurunkan kadar kolesterol
Daun singkong diketahui mengandung flavonoid yang dipercaya dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. Sebuah penelitian bahkan menjelaskan bahwa penggunaan daun singkong efektif menurunkan kolesterol.
4. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Terakhir, manfaat dari kandungan vitamin C dan folat dari daun singkong bisa untuk bantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh, lho. Hal ini dikarenakan vitamin C bekerja menghancurkan bakteri dan virus yang hendak menyerang tubuh.
Demikian empat manfaat dari daun singkong yang dapat diketahui. Semoga bermanfaat, ya.