Cara reservasi Perpustakaan Jakarta. (dok. Poskota)

LIFESTYLE

Cara Reservasi Perpustakaan Jakarta yang Viral di TikTok, Cek Sekarang

Rabu 15 Feb 2023, 11:05 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Perpustakaan Jakarta bisa jadi alternatif untuk bekerja atau membaca buku, lho.

Namun, pastikan kita telah melakukan reservasi ya, karena ada batas maksimum pengunjung sebanyak 300 orang per hari.

Sebagai informasi, tempat yang viral di TikTok ini buka pukul 09.00-17.00 WIB.

Berikut Poskota telah merangkum cara reservasi di Perpustakaan Jakarta, yuk simak!

Cara Reservasi Perpustakaan Jakarta

- Buka aplikasi Jaklitera atau buka laman Jaklitera di perpustakaan.jakarta.go.id

- Log in, laly klik 'Jelajahi' > 'Isi Buku Tamu'

- Masukkan tanggal kunjungan, kemudian pilih  'Perpustakaan Jakarta' dan isi NIK KTP

Selanjutnya, muncul kode QR yang bisa digunakan untuk check-in saat kunjungan.

Itu dia syarat hingga cara berkunjung ke Perpustakaan Jakarta TIM, semoga bermanfaat ya!

(*)

Tags:
perpustakaan jakarta timreservasi perpustakaan jakartacara reservasiJakarta

Administrator

Reporter

Administrator

Editor