JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - dari tahun ke tahun,pesisir Jakara selalu terkena banjir rob. Kini makin santer tentang pentingnya pembangunan giant sea wall atau tanggul raksasa.
Selain tanggul raksasa, Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono menyebut soal Pembangunan Pesisir Terpadu Ibu Kota atau National Capital Integrated Coastal Development (NCICD).
Pj Gubernur Heru mengatakan bahwa pembangunan tanggul raksasa sangat penting di Jakarta untuk mengatasi banjir rob yang kerap kali merendam pesisir Jakarta.
Menurut Heru, pembangunan tanggul NCICD, baik tanggul pantai maupun tanggul laut harus segera diselesaikan untuk menjamin keamanan Kota Jakarta dari ancaman banjir rob.
"Khusus untuk pembangunan tanggul laut atau giant sea wall, akan berkaitan dengan konsep tata ruang kota provinsi di luar DKI Jakarta. Untuk itu, dibutuhkan sinergi dengan pemerintah pusat melalui Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas)," ujar Heru usai gelar rapat pimpinan (rapim) di Balaikota Jakarta, Selasa (3/1/2022).
Heru menerangkam, rencananya Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) DKI Jakarta akan bertemu dengan Bappenas untuk membahas konsep pembangunan tanggul laut beserta dengan penataan ruangnya.
"Nanti sesuai dengan arahan Bappenas, besok Kepala Bappeda akan ke sana. Membahas, tanggul lautnya bagaimana konsepnya, mengenai nanti dibangun tanggul itu, tata ruangnya bagaimana. Itu saya serahkan kepada pemerintah pusat," ungkap Heru.
Sedangkan untuk pembangunan tanggul pantai, Heru mengungkapkan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI harus bersinergi dengan Badan Pertanahan Nasional (BPN). Karena saat melakukan pembangunan tanggul pantai, ada lahan timbul milik Pemprov DKI Jakarta yang harus segera disertifikatkan.
Makandari itu, Pemprov DKI juga kemungkinan akan bersinergi dengan PT Pelindo untuk membangun sarana bagi masyarakat di lahan timbul tersebut, di antaranya taman dan lapangan basket.
"Tadi kita bahas penajaman bagaimana kalau tanggul itu sudah selesai lahannya harus kita amankan. Target pengerjaan tanggul pantai itu sampai 2025, dilakukan mulai dari tahun kemarin," terang Heru.
Diketahui, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menggelar rapat pimpinan (rapim) tentang pengembangan tanggul dalam program Pembangunan Pesisir Terpadu Ibu Kota Negara (National Capital Integrated Coastal Development/NCICD) di Balai Kota DKI Jakarta, pada Selasa, 3 Desember 2022.
Rapim tersebut digelar untuk penajaman konsep pembangunan tanggul yang akan bersinergi dengan provinsi lain dan pemerintah pusat untuk menjamin Kota Jakarta aman dari banjir rob. (Aldi)