BTS. (Foto/Twitter/@bts_bighit)

SHOWBIZ

BTS Dikabarkan akan Tampil dalam Perangko Edisi Khusus Korea Selatan

Rabu 14 Des 2022, 23:34 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Boy Group asal Korea Selatan, BTS dikabarkan akan tampil dalam perangko nasional Korea edisi khusus pada tahun 2023. 

Mengutip dari Allkpop, Rabu (14/12/2022), Korea Post mengungkapkan daftar 23 perangko edisi khusus. 

Nantinya, daftar 23 perangko edisi khusus tersebut akan dirilis pada tahun depan untuk memperingati tahun 2023. 

Meskipun desain pasti dari stempel BTS belum dikonfirmasi, tetapi Korea Post mengumumkan kabar tersebut. 

Pada pengumuman tersebut Korea Post mengatakan bahwa BTS dianggap sebagai ikon pop yang menyentuh dengan musik mereka di kehidupan orang-orang di seluruh dunia.

"BTS secara global dianggap sebagai ikon pop abad ke-21 yang menyentuh kehidupan orang-orang di seluruh dunia dengan musik dan lirik mereka," kata Korea Post.

Beberapa perangko edisi khusus tersebut, seperti Pororo, The Beautiful Korean Language, Honey Bees, dan masih banyak lagi. 

Di banyak negara, termasuk Korea Selatan, diketahui perangko nasional untuk mewakili dan menghormati budaya, peristiwa, hingga monumen. 

Sementara itu, untuk pemilihan tokoh, acara, atau lokasi perangko edisi khusus setiap tahun ini akan dipimpin oleh panitia yang mewakili berbagai bidang seni.

Tags:
BTSperangkoBig Hit Music

Administrator

Reporter

Administrator

Editor