ADVERTISEMENT

Piala Dunia 2022: Brasil Was-was, Neymar Alami Cedera Engkel

Jumat, 25 November 2022 09:17 WIB

Share
Neymar, pemain andalan timnas Brasil (foto/twitter @neymarjr)
Neymar, pemain andalan timnas Brasil (foto/twitter @neymarjr)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

QATAR, POSKOTA.CO.ID - Timnas Brasil sedang diselimuti rasa was-was setelah pemain andalannya, Neymar mengalami cedera engkel.
 
Cedera tersebut dialami Neymar saat Brasil menumbangkan Serbia 2-0 di matchday pertama Grup G Piala Dunia 2022, Jumat (25/11/2022) dini hari WIB.

Neymar memang memperlihatkan performa ciamik di laga ini. Alhasil, ia pun sering mendapat pelanggaran dari para pemain Serbia.

Puncaknya adalah, Neymar mendapat tekel parah hingga menyebabkan dirinya menderita cedera engkel sebelah kanan. Hingga akhirnya, ia ditarik keluar pada menit ke-80 dan digantikan Antony.

Cedera engkel tersebut sudah dikonfirmasi  Dokter timnas Brasil, Rodrigo Lasmar. Ia mengatakan Neymar telah mendapatkan perawatan lebih lanjut.

Lasmar menyebut butuh waktu hingga 24-48 jam untuk mengatahui seberapa parah cedera yang dialami pemain 30 tahun tersebut.

"Neymar mengalami cedera di engkel kanan, langsung trauma. Kami segera memulai perawatan di bangku cadangan. Dia melanjutkan perawatan dengan fisioterapi," ujar Lasmar dikutip dari Sky Sports.

"Kami membutuhkan waktu 24-48 jam untuk memahami melalui MRI. Besok kami akan melakukan penilaian baru. Sekarang kami harus menunggu, kami tidak dapat membuat komentar prematur tentang evolusinya. Kami harus menunggu." tambah dia.

Sementara itu pelatih timnas Brasil, Tite optimistis Neymar segera sembuh dan kembali memperkuat Brasil di pertandingan berikutnya.

"Neymar, dia merasakan sakit ini sepanjang pertandingan. Tapi dia memutuskan tetap di lapangan untuk membantu tim. Sungguh luar biasa dia bisa menahan rasa sakit ini saat tim bermain," ujar Tite.

"Anda bisa yakin bahwa Neymar akan bermain di Piala Dunia. Dia akan bermain kembali." pungkas dia.

Halaman

ADVERTISEMENT

Reporter: Hutomo Prayoga
Editor: Hutomo Prayoga
Sumber: -

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT