Kebakaran melanda puluhan rumah dan toko di kawasan Cengkareng, Jakarta Barat. (Ist)

Jakarta

Ya Ampun! Puluhan Rumah Tinggal dan Toko di Cengkareng Hangus Terbakar, Api Berasal dari Pabrik Mebel

Minggu 18 Sep 2022, 12:58 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID -  Kebakaran menghanguskan puluhan rumah tinggal dan gudang gas di Jalan Haji Alimin RT011 RW003, Kapuk, Cengkareng, Jakarta Barat, Minggu (18/9/2022).

Kasie Ops Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat Syarifuddin mengatakakan, pihaknya menerima informasi pukul 09.55 WIB.

"Objek yang terbakar 10 rumah tinggal, 1 home industri, 1 toko matrial dan 1 gudang gas 3 Kg," ujarnya kepada wartawan, Minggu.

Sebanyak 13 unit mobil pemadam kebakaran dengan diisi 65 personil dikerahkan untuk memadamkan api.

Menurut Syarifuddin, sumber api berasal dari pabrik mebel (home industri) yang kemudian merambat. Namun demikian belum diketahui pasti penyebab kebakaran.

"Untuk kronologis awal kebakaran dari pabrik mebel merambat ke toko matrial dan toko gas," ungkapnya.

Saat ini api sudah dapat dikendalikan  dan dilokalisir oleh petugas.

Belum diketahui pasti apakah ada korban jiwa maupun luka-luka dalam peristiwa kebakaran tersebut.

"Untuk situasi terakhir pendinginan area luas dan tumpukan baham mebel dan toko matrial," paparnya. (Pandi)

Tags:
ya ampunpuluhanrumahtinggaldan Tokodi cengkarenghangusterbakarApi BerasalDari Pabrikmebel

Pandi Ramedhan

Reporter

Administrator

Editor