Bimtek di Novotel Tangerang. (Iqbal)

Tangerang

Sekitar 85 Pelaku Usaha Kota Tangerang Ikuti Bimtek Implementasi Pengawasan Perizinan Berusaha Berbasis Risiko yang Digelar DPMPTSP

Jumat 26 Agu 2022, 11:56 WIB

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) atau Sosialisasi Implementasi Pengawasan Perizinan Berusaha Berbasis Risiko Bagi Pelaku Usaha di Kota Tangerang.

Kepala DPMPTSP Taufik Syahzaeni mengatakan kegiatan ini diikuti sekitar 85 pelaku usaha di Kota Tangerang. 

Kata Taufik Bimtek ini dilakukan beberapa tahap dalam satu tahun. Ditujukan untuk meningkatkan kualitas pelayanan DPMPTSP dalam memfasilitasi peraturan dan kebijakan pelaksanaan penanaman modal. 

"Lewat bimtek atau sosialisasi ini, diharapkan dapat meningkatkan realisasi investasi daerah dan kepatuhan pelaku usaha, melalui Laporan Kegiatan Penanaman Modal (LKPM) setiap triwulannya," ungkap Taufik, Jumat (26/8/2022).

Ia pun menjelaskan, dalam sosialisasi ini DPMPTSP juga membuka klinik pembuatan LKPM, yang dilengkapi dengan tenaga pendamping berprofesional dari DPMPTSP Kota Tangerang. Sehingga, para peserta tak hanya mendapat ilmu secara materi, namun dapat praktik langsung. Mendapat pemahaman secara langsung proses pembuatan LKPM. 

"Semoga, lewat kegiatan ini dapat memfasilitasi penyelesaian permasalahan antara pelaku usaha dengan masyarakat. Serta meningkatkan kesadaran atas kewajiban LKPM yang wajib dilaksanakan pelaku usaha secara tepat waktu," harapnya. (Muhammad Iqbal)

Tags:
Sekitar 85pelakuusahaIkuti Bimtekimplementasipengawasanperizinanberusahaberbasisrisikoyang Digelardpmptspkota tangerang

Reporter

Administrator

Editor