BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Jasad pria yang mengenakan seragam sekolah ditemukan tewas mengambang di kali Ciherang Sukajadi Bekasi, Rabu 3 Agustus 2022, telah diketahui identitasnya.
Kapolsek Sukatani AKP Wito mengungkapkan, jasad pria tersebut bernama Kurniansyah.
"Sudah, sudah ketemu, kita identifikasi, Kurniansyah namanya, Lahir tahun 1982," ujar AKP Wito, Kamis 4 Agustus 2022.
Korban merupakan pria dewasa yang memiliki berkebutuhan khusus.
"Udah dewasa, mohon maaf ya, jadi ada kebetulan kekurangan. Ada sedikit kebutuhan khusus," ungkapnya.
Sebelumnya jasad pria yang mengenakan seragam sekolah bertuliskan SDN 02 Karangharja tersebut, sempat dilarikan ke RSUD Kabupaten Bekasi untuk dilakukan visum.
Ketika dilakukan Visum pada jasad korban tak ditemukan tanda tanda kekerasan.
"Kemudian kita melakukan penyidikan, kemudian ketemu keluarganya. Sudah kita lakukan pemeriksaan juga orangtuanya," kata AKP Wito.
Setelah berbicara dengan pihak keluarga, ia mengungkapkan korban sempat cekcok ringan dengan keluarga.
"Iya (cekcok ringan) gitu. Ya dari keluarga bilang ada diomelin karena ada juga, kebutuhan khusus. Jadi suka keluar, pergi, gitu," jelasnya.
"Kemarin diomelin ama orangtuanya, ngambek kali. Keluarganya sudah ke rumah sakit juga kemarin," sambung AKP Wito.
Sebelumnya diberitakan, jasad korban ditemukan oleh warga sekitar sekira pukul 14.30 WIB.
Wito mengungkapkan dari pemaparan tim Inafis, Korban diduga telah mengambang di kali Ciherang sekitar dua hari. (ihsan fahmi)