Ilustrasi curanmor. (Karikaturis: Poskota/Suroso Imam Utomo)

Kriminal

Coba Gasak Motor Milik Pedagang Ayam Bakar di Cikarang, Seorang Pria Digelandang Warga ke Kantor Polisi

Sabtu 30 Jul 2022, 20:12 WIB

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Polisi tangkap satu dari dua  pelaku kasus percobaan pencurian sepeda motor yang beraksi di samping warung ayam bakar Putra Tegal, Kampung Pasir Konci, Cikarang Selatan, Kamis 29 Juli 2022.

Kapolsek Cikarang Selatan, Kompol Satirin, mengungkapkan pelaku berinisial RT (28) telah diamankan jajaran Reserse Kriminal.

"Ya kemarin malam udah diamankan yah," ujar Kompol Satirin saat dihubungi Poskota, Sabtu 30 Juli 2022.

Peristiwa itu bermula, ketika RT dan pelaku lainnya yang masih buron mengincar sepeda motor yang terparkir di lokasi kejadian.

Saat korban sekaligus pemilik warung tersebut hendak menutup kiosnya pukul 23.00 WIB, kaget ada seseorang sudah menduduki motor Honda Scoopy yang terparkir.

"Ya berdua berboncengan,  motor yang diparkir di sebelah kanan warungnya agak masuk kedalam itu, warung mau tutup (pemilik) lihat mau keluar, motor udah dinaikkan sama orang, artinya diatas ada orang," bebernya.

Karena kaget dan panik, antara korban dan pelaku sempat melakukan aksi dorong dorongan.

"Pas mau nutup aja, udah keluar pas mau nutup pintu di depan ada orang di motor gitu. Karena dia panik juga, ya didorong juga sama pemilik warung, didorong atau ditendang lah kalau gak salah," jelas Kompol Satirin.

Sementara pelaku lainnya berstatus buron dapat melarikan diri.

Korban yang sudah Dipergoki dan dikerubungi oleh warga yang mengetahui aksinya, akhirnya dapat diamankan dan diserahkan ke Polsek Cikarang Selatan.

"Itu diamankan oleh RW dibawa ke ruko, ya mereka diamankan sama pak RT nya lah," kata Satirin.

Hal itu dibuktikan ketika kunci leter t masih nyantol di sepeda motor korban.

"Iya motor milik korban, (itu) percobaan aja, belum gak ilang motornya masih ada," ungkapnya.

Saat ini pelaku pun telah diamankannya untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut, sementara terhadap pelaku lainnya yang masih buron, masih dilakukan penyelidikan. (ihsan fahmi)

Tags:
maling motorCikarang SelatanAyam bakarhonda scoopy

Administrator

Reporter

Administrator

Editor