TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Lagi dan lagi, aksi tawuran yang menyebabkan korban jiwa terjadi Kota Tangerang. Kali ini, aksi tawuran antara dua kelompok terjadi di Jalan Mawar Raya, Kelurahan Poris Indah, Kecamatan Cipondoh Kota Tangerang.
Aksi tawuran yang viral di media sosial ini membuat warga resah. Dalam aksinya, dua kelompok tawuran ini saling kejar dengan menenteng senjata tajam.
Gus, salah seorang warga sekitar mengatakan kejadian tawuran yang menyebabkan korban jiwa ini berlangsung Minggu (24/7/2022).
"Iya itu minggu dinihari. Jadi mereka saling kejar dan ada anak yang terjatuh kemudian di sabet pake sajam," ungkap dia, Selasa (26/7/2022).
Menurut Gus aksi tawuran memang kerap terjadi di wilayah ini. Mereka biasanya janjian melalui media sosial.
"Udah beberapa kali tapi sampai ada yang meninggal itu ya sekarang," jelasnya.
Menrut Gus saat itu korban yang terkena sabetan senjata tajam tidak langsung dibawa ke rumah sakit. Korban sempat tergeletak di salahsatu ruko.
"Setelah tergeletak itu korbannya enggak langsung dibawa, sekitar jam 07.00 WIB baru diambil sama keluarganya yang dateng langsung," kata dia.
Sementara itu Kasi Humas Polres Metro Tangerang AKP Abdul Jana mengaku masih mendalami peristiwa tersebut. (Muhammad Iqbal)
"Nanti yah bang, saya konfirmasi dulu," tukasnya. (Muhammad Iqbal)