Pedagang Pasar Gembrong minta Gubernur Anies bantu pulihkan perekonomian pasca kebakaran. (foto:ardhi)

Jakarta

Korban Kebakaran Pasar Gembrong Minta Gubernur Anies Bantu Pulihkan Kembali Perekonomian

Jumat 01 Jul 2022, 14:05 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mendapat pertanyaan dari warga korban kebakaran Pasar Gembrong, RW 01, Cipinang Besar Utara, Jatinegara, Jakarta Timur. 

Adapun pertanyaan itu dilontarkan perwakilan warga korban kebakaran Pasar Gembrong, Suharti, ketika acara peresmian revitalisasi permukiman tersebut pada Jumat (1/7/2022) pagi. 

"Terima kasih Pak Anies sudah menggembirakan warga Pasar Gembrong ini. Langkah selanjutnya, gimana Pak supaya ekonomi berjalan lancar lagi gitu?" ungkap Suharti kepada Anies.

Mendengar hal itu, Anies mengangguk. "Ya, ada lagi gitu aja?" ucap Anies. 

"Grogi..," sahut Suharti.

Kata Anies, upaya awal yang bisa dilakukan yakni membangun lagi permukiman. Setelah itu, perekonomian lambat laun akan bangkit.

"Kita kerjakan bertahap, kalau kita bekerja itu harus ada perencanaan yang benar, dan tata kelola yang tepat," ujar Anies.

"Awalnya adalah pengembalian tempat ini sehingga bisa dihuni kembali. Sesudah itu, mereka (warga) nanti berusaha lagi, berkegiatan lagi, sehingga insya Allah bisa sejahtera," imbuhnya. 

Anies pun telah melakukan peletakan batu pertama sebagai simbol dimulainya proses revitalisasi permukiman korban kebakaran Pasar Gembrong. 

"Pagi ini kita melakukan peletakan batu pertama untuk pembangunan kampung Gembrong ini, dan rencananya dinamai Kampung Gembira Gembrong," kata Anies.

Anies mengatakan, revitalisasi ditargetkan rampung pada September 2022. Ada sekitar 136 unit yang akan dibangun.

"Ada 136 unit yang nanti akan dibangun dan menelan biaya Rp 7,8 miliar," kata Anies.

Anies menuturkan pembangunan kembali permukiman warga korban kebakaran Pasar Gembrong tersebut dirancang agar memberikan kenyamanan bagi warganya. 

Kampung Gembira Gembrong mengusung konsep pengembangan daerah tepian air atau water front city. Tak hanya permukiman warga, namun nantinya juga dibangun ruang terbuka ramah anak hingga lanjut usia (lansia). 

"Rancangannya dirancang menjadi kampung yang nyaman bagi semua bukan sekadar bangun unit per unit tapi membangun kampung yang terintegrasi," ucap Anies.  (Ardhi) 

Tags:
Korban kebakaranPasar Gembronggubernur dkiAnies Baswedan

Reporter

Administrator

Editor