Astaga! Gas Bocor, Rumah Makan di Bekasi Ludes Terbakar, Kerugian Ditaksir Hingga Rp30 Juta
Sabtu, 18 Juni 2022 14:40 WIB
Share
Rumah makan yang berlokasi di jalan Jati Raya Kayuringin, Bekasi Selatan, ludes terbakar. (foto: ist)

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Rumah makan yang berlokasi di jalan Jati Raya No. 56 Kelurahan Kayuringin, Bekasi Selatan, ludes terbakar.

Kepala Dinas Pemadaman Kebakaran Kota Bekasi, Aceng Sholahuddin mengungkapkan peristiwa tersebut terjadi pada Jumat 17 Juni 2022 sekira pukul 18.30 WIB.

Dari laporan itu, sekira lima menit kemudian Aceng Sholahuddin menyebut, petugas Damkar sudah berada di titik api. Insiden kebakaran tersebut diduga berasal dari kompor gas.

"Objek kejadian rumah makan disebabkan oleh kompor gas," ujar Kadisdamkar Kota Bekasi Aceng Sholahuddin dalam keterangannya, Sabtu 18 Juni 2022.

Menurutnya kronologi tersebut bermula ketika karyawan rumah makan tersebut sedang memasak dan tiba-tiba api menyembur dari kompor gas. Gas diduga bocor.

"Api berasal dari kompor gas yang sedang memasak, karyawan yang melihat api panik dan berhamburan keluar sehingga api membesar," ungkapnya.

Kendati demikian kebakaran yang melanda rumah makan tersebut bisa dipadamkan dipadamkan sekira pukul 19.45 WIB. 

Damkar Kota Bekasi menerjunkan sebanyak dua unit armada untuk memadamkan api.

Dalam laporannya, ia menyebut tidak ada korban luka maupun jiwa, namun kerugian ditaksir mencapai 30 juta rupiah.

"Korban luka maupun jiwa nihil, kerugian yang ditaksir ini mencapai tiga puluh juta rupiah," pungkasnya. (ihsan)

Editor: Cahyono
Contributor: Ihsan Fahmi
Sumber: -