Babeh Haikal Hassan (Foto: ig/babehhaikal)

NEWS

Wow! Didoakan Babeh Haikal Hassan, Ajang Formula E Tak Butuh Pawang Hujan

Kamis 02 Jun 2022, 13:22 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Ajang balap mobil listrik internasional Formula E  sebentar lagi akan digelar pada Sabtu (4/6/2022) mendatang. Adapun, pihak menyelenggara menyebut gelaran ini tak butuh pawang hujan dalam pelaksanaannya.

Adapun, perusahaan BUMD DKI Jakarta, Jakarta Propertindo (Jakpro) turut mengundang penceramah Haikal Hassan, atau akrab disapa Babeh Haikal dalam hajat di pra pelaksanaan Formula E.

Pimpin doa bersama di sirkuit internasional Formula E, ajang mobil listrik itu didoakan Babeh Haikal Hassan. Doa bersama ini turut digelar bersama anak-anak yatim untuk mensukseskan ajang balap itu.

 

"Biar mas Anies Baswedan menunjukkan dengan hasil kerja dan kita menunjukkan dengan doa. Semuanya bekerja sama dan kompak,” kata Babeh Haikal saat memimpin doa, Selasa (31/5/2022).

“Ustad minta tolong, ikhlas, kirimkan pahala Surat Al-Fatihah untuk kesuksesan acara ini," tambahnya.

Selanjutnya, Babeh Haikal kemudian mengangkat tangannya dan lalu membaca surat Alquran. Bacaan ini turut diikut oleh anak-anak yatim yang hadir.

Di sisi lain, Managing Director Formula E Jakarta dari Jakpro, Gunung Kartiko mengatakan bahwa pihaknya tidak akan memakai jasa pawang hujan pada hari pelaksanaan Formula E nanti.

 

Sebagai gantinya, mereka cukup menggunakan informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika sebagai acuan perkiraan cuaca.

"Kami nggak nyampai segitulah, nggak perlu pawang-pawanglah dan InsyaAllah, jam tiga sore mudah-mudahan nggak ada angin ribut," kata Gunung dalam jumpa pers di Hotel Pullman, Jakarta, Minggu (29/5).

Gunung mengatakan terkait cuaca di hari pelaksanaan nanti, pihaknya akan berkomunikasi dengan BMKG.

Dia melihat bahwa minggu-minggu ini cuaca akan hujan, akan tetapi, pekerjaan fisik soal persiapan menurutnya telah selesai.

 

"Mulai sekarang kita akan aware juga terhadap ramalan cuaca BMKG untuk mengetahui nantinya seperti apa," kata Gunung menepis kemungkinan pengunaan jasa pawang hujan di ajang Formula E. (firas)

Tags:
Didoakan Babeh Haikal HassanBabeh Haikalhaikal-hassanBabehDidoakanDoaAjang Formula E Tak Butuh Pawang Hujanajang-formula-eformula etak butuh pawang hujanPawang Hujan

Reporter

Administrator

Editor