JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Ada sejumlah alasan mengapa masyarakat puas atas Presiden Joko Widodo.
Penilaian ini datang dari pengamat hukum Bivitri Susanti untuk menanggapi hasil survei Lembaga Survei Indonesia (LSI) terbaru.
"Publik mungkin tidak mempunyai pengetahuan yang cukup tentang tata pemerintahan dan penentuan kebijakan. Publik juga mungkin tidak mempunyai informasi yang cukup mengenai pengambilan kebijakan dan dinamikanya," ucap Bivitri Susanti seperti dikutip dari VOA pada Senin (23/5/2022).
Penilaian kepuasan masyarakat terhadap kinerja Jokowi turut dipengaruhi popularitas sosoknya yang sangat tinggi.
Menurutnya hal ini dapat memunculkan bias dalam penilaian.
"Ini menimbulkan bias dalam melihat bagaimana tata pemerintahan dalam suatu negara," pungkas Bivitri Susanti. ***