Ardhro Pramono saat digiring polisi ke Polres Metro Jakarta Barat. (pandi)

SHOWBIZ

Penyanyi Ardhito Pramono Akui Menyesal Jadi Tersangka Kasus Narkoba

Kamis 13 Jan 2022, 14:52 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Artis Ardhito Pramono ditetapkan sebagai tersangka karena kasus kepemilikan ganja.

Polisi sebut musisi berusia 26 tahun tersebut menyesali perbuatannya.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan mengatakan hal tersebut dikatakan Ardhito kepada penyidik.

Ardhito juga berpesan kepada generasi muda untuk tidak mengikuti langkahnya menggunakan narkotika karena dapat merusak mental dan tentunya melanggar hukum.

"Tersangka menyesali perbuatannya dan kepada penyidik dia mengimbau ke generasi muda untuk tidak mengikuti langkah menggunakan narkotika karena merusak mental, kesehatan dan moral dan melanggar hukum," ujarnya kepada awak media, Kamis (13/1/2022).

Diketahui, Ardhito Pramono ditangkap polisi karena kepemilikan ganja di rumahnya di kawasan Jakarta Timur.

Dari penangkapan itu, diamankan barang bukti 0,48 gram ganja, kertas papir serta 22 obat Alprazolam berikut dengan resep dokternya.

Selain itu, hasil tes Ardhito juga menyatakan dia positif menggunakan narkotika jenis ganja.

Akibat perbuatannya, Ardhito dikenakan Pasal 127 ayat 1 UU RI momor 35 tahun 2009 tentang narkotika dengan ancaman hukuman 4 tahun penjara. (pandi)

Tags:
Ardhito PramonoKasus Kepemilikan GanjaPolda Metro Jaya

Pandi Ramedhan

Reporter

Administrator

Editor