JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Revitalisasi Trotoar di Jl. Senopati Raya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, telah rampung. Tapi sejumlah trotoar masih belum tertata rapih. Senin (3/1/2022).
Pantuan Poskota, Revitalisasi Trotoar di Jl. Senopati dekat Flip Burger samping restoran Pantja, tampak trotoar seperti belum rapih lantaran ada bekas galian aspal dan kabel terpajang di luar.
Salah satu petugas sekuriti restoran yang enggan sebutkan namanya, trotoar tersebut belum rapih disebabkan belum diperbaiki oleh petugas proyek.
“Kalo ini mau diperbaikin ini tadinya kan selokan karena ada tumpukan yang tinggi (penutup bak kontrol) sampai sekarang belum,” ucap petugas sekuriti yang berdekatan dengan proyek trotoar yang belum rampung, saat ditemui Senin (3/1/2022) siang.
Ia juga menambahkan, pihaknya belum mengetahui kapan diperbaikinya lagi. “Belum tahu saya,” terangnya.
Sementara itu Camat Kebayoran Baru Tomy Fudihartono menuturkan, pihaknya masih mengecek temuan trotoar Jl. Senopati yang belum rampung tersebut. “Siap dicek ya,” singkat camat. (adji)