Wapres KH Ma'ruf Amin. (dok setwapres)

TEKNO

Kabar Baik! Ma'ruf Amin Dorong Percepatan Fintech Syariah, Berikut Keterangannya

Senin 13 Des 2021, 16:12 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Wakil Presiden, Ma’ruf Amin, mendorong percepatan pertumbuhan industri teknologi finansial atau financial technology (fintech) syariah, kepada seluruh pelaku ekonomi keuangan syariah, di Indonesia.

Dikutip dari RRI, "Pertumbuhan fintech syariah perlu dipercepat melalui penguatan sistem ekosistem ekonomi dan keuangan syariah," kata Ma’ruf, dikutip dalam siaran Youtube akun resmi Wakil Presiden RI, Senin (13/12/2021).

Wapres menginformasikan jumlah penyelenggara layanan fintech syariah di Indonesia per Oktober 2021, jumlahnya tujuh unit dengan total aset sekitar Rp74 miliar.

Menurutnya jumlah tersebut masih sangat jauh dari fintech konvensional yang mendominasi. Dengan jumlah 97 unit dan total aset mencapai Rp4,2 triliun.

Indonesia, sebagai salah satu negara dengan muslim terbesar, dapat menjadi peluang untuk meningkatkan fintech syariah.

Ma’ruf Amin menambahkan, bahwa usaha untuk memperbanyak layanan fintech syariah salah satunya untuk menghindari adanya jasa layanan keuangan ilegal.

Salah satu contoh kasusnya, yaitu terkuaknya pinjaman daring ilegal yang merugikan masyarakat.

Wapres menambahkan, Satgas Waspada Investasi sudah menutup sebanyak 3.631 pinjaman online ilegal. Jumlah tersebut perlu mendapat perhatian bersama karena justru akan mencederai kepercayaan masyarakat terhadap keberadaan fintech legal. (Ibriza Fasti Ifhami)

Tags:
Ma'ruf Amin Dorong Pertumbuhan FinctechMa'ruf Amin Dorong Seluruh Pelaku Ekonomi SyariahPeluang Indonesia Dalam Menumbuhkan Financial TechnologyNegara Muslim Peluang Pertumbuhan Fintech

Reporter

Administrator

Editor