JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pasangan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah resmi mencabut laporannya terhadap Savas Fresh terkait kasus pencemaran nama baik melalui media elektronik.
Atta Halilintar menegaskan ini terakhir kalinya dia akan memaafkan haters yang menyakiti keluarganya.
YouTuber dengan jutaan pelanggan itu memperingati tidak segan melaporkan haters lain yang membuat konten semena-mena tentang keluarganya.
Menantu Anang Hermansyah itu berharap Savas Fresh merupakan oknum terakhir yang membuat konten fitnah tentangnya dan keluarga.
"Ini bukan berarti kalau kedepannya ada yang ngelakuin kayak gini itu bisa dimaafin juga, gitu. Ya mungkin kalau ke depannya ada kayak gini lagi kita lebih tegas lagi, daripada sekarang," ujar Atta Halilintar saat ditemui di Polres Metro Jakarta Selatan, Selasa (9/11/2021).
Dia berharap kejadian ini dapat menjadi pelajaran untuk orang lain supaya tidak bertingkah jagoan di media sosial. Menurutnya hal tersebut hanya akan merugikan diri sendiri dan orang sekitar.
Suami Aurel Hermansyah itu mengingatkan agar semua orang perlu menjaga martabat keluarga dengan menjaga lisan dan jari.
"Kadang-kadang anaknya sok jagoan. Giliran kayak gini, kan ibu juga susah. Jadi, kita di luar sana juga, jaga marwah keluarga, dengan bijak di media sosial juga," jelasnya.
"Jarimu itu harimaumu. Apapun sosmedmu hati-hati. Karena negara ini adalah negara hukum dan semua ada aturannya," imbuh Atta Halilintar.
Diberitakan sebelumnya, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah resmi mencabut laporan dugaan kasus pencemaran nama baik melalui media elektronik, Savas Fresh.
Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah memutuskan berdamai dan memaafkan aksi Savas Fresh.
Diketahui, Savas Fresh membuat konten menagih utang keluarga Atta Halilintar di media sosial hingga menyumpahi kehamilan Aurel Hermansyah.
Aurel mengungkapkan salah satu alasan dirinya mencabut laporan lantaran ingin menjalani persalinan secara tenang. Dia ingin tak mau memikirkan hal-hal tak penting menjelang persalinan.
Selain itu, Savas juga disebut telah meminta maaf kepada anak dan menantu Anang Hermansyah itu. Savas berjanji akan lebih bijak dalam menggunakan media sosial.
Diberitakan sebelumnya, YouTuber Atta Halilintar menyambangi Polres Metro Jakarta Selatan, Jumat (17/9/2021) malam.
Atta Halilintar memenuhi panggilan pemeriksaan saksi atas laporannya terhadap YouTuber SF atau Savas Fresh. Dia mengaku dimintai beberapa keterangan dari pihak kepolisian.
Adapun alasan Atta Halilintar melaporkan Savas Fresh lantaran habis kesabaran ketika konten kreator tersebut telah menyentuh istri dan keluarga besarnya.
Lihat juga video “Sopir Bus Terjepit setelah Alami Kecelakaan Tabrak Tiang Beton Transjakarta di Cipulir”. (youtube/poskota tv)
Menurutnya dia sudah tidak bisa memaafkan pelaku yang melakukan fitnah dan ancaman pada keluarganya.
Sebelumnya sempat viral sebuah video YouTuber menagih utang pada keluarga Atta Halilintar. Atas video viral tersebut, SF dilaporkan atas kasus pencemaran nama baik dan fitnah melalui media elektronik.
"Ada pencemaran nama baik, ada fitnah melalui media elektronik, dari IG ada, YouTube ada, TikTok juga ada," ujar Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Pol Azis Andriansyah di Polres Metro Jakarta Selatan, Kamis (16/9/2021). (cr07)