Valentino Rossi bakalan tampil maksimal jelang hingga akhir musim 2021. (Foto/petronasstr-flickr)

MotoGP

Jelang Pensiun dari MotoGP, Valentino Rossi Bakalan Berikan yang Terbaik di Sisa Musim 2021

Jumat 05 Nov 2021, 18:41 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID -  Valentino Rossi tidak lama lagi bakal mengakhiri kariernya di dunia MotoGP.

Tersisa dua balapan lagi yang akan dia lakoni sebelum pensiun.

Jelang pensiun dari MotoGP, Valentino Rossi bakalan berikan yang terbaik di sisa musim 2021.

Terdekat, Rossi akan kembali menunjukkan kemampuannya dalam balapan bertajuk GP Algarve pada Minggu (7/11/2021) besok.

Setelahnya, rider asal Italia itu akan menjalani balapan di seri terkahir yakni di MotoGP Valencia pada Minggu (14/11/2021).

Menatap balapan akhir pekan nanti, The Doctor menegaskan bakal memberikan seluruh kemampuannya demi meraih hasil terbaik dan saat itu merupakan hari yang emosional.

"Ini momen yang sangat emosional. Tapi saya ingin mencoba untuk tetap fokus dan memberikan yang maksimal sampai akhir musim," kata Rossi dikutip dari Speedweek.

"Akan menyenangkan untuk memiliki dua balapan yang layak. Itu sangat penting bagi saya. Di Misano, balapan saya tidak terlalu buruk, saya ingin tetap fokus, melakukannya setiap hari dan tidak terlalu memikirkan apa yang akan terjadi setelah Valencia pada hari Senin," tambahnya.

Rossi kemudian berbicara mengenai karier selanjutnya setelah pensiun dari MotoGP.

Rider 42 tahun tersebut mengaku bakal berkarier sebagai pembalap mobil.

Tonton juga video “Pulang Mancing Ikan, Warga Termukan Granat Aktif di Tumpukan Tanah”. (youtube/poskota tv)

"Tahun depan saya akan menjadi pembalap mobil, pendekatan dan komitmennya pasti berbeda sekarang," ungkap Rossi.

"Tapi saya tetap mengikuti lomba ini untuk bersenang-senang. Kemudian kita harus melihat program apa yang akan kita kejar di tahun depan.” pungkasnya. (cr04)

Tags:
Valentino Rossi bakalan tampil maksimal jelang hingga akhir musim 2021Valentino Rossiperforma rossi akhir balapanMotoGProssi pindah balapan mobilrossi balapan mobil

Administrator

Reporter

Administrator

Editor