Sirkuit-sirkuit yang Bakal Dirindukan Valentino Rossi Jika Sudah Pensiun dari MotoGP

Selasa 09 Nov 2021, 11:45 WIB
Pembalap tim Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi. (foto: twitter @ValeYellow46/@Falex79/@GambutiPhoto)

Pembalap tim Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi. (foto: twitter @ValeYellow46/@Falex79/@GambutiPhoto)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pembalap tim Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi mengaku bakal rindu dengan beberapa sirkuit setelah dirinya pensiun dari MotoGP.

Rossi tidak lama lagi bakal mengakhiri kariernya di dunia MotoGP. Dia baru saja menuntaskan balapan di GP Algarve, Minggu (7/11/2021) malam WIB.

Itu artinya, The Doctor (julukan Rossi) bakal melakoni balapan terakhirnya di MotoGP pada ajang GP Valencia yang rencananya bakal berlangsung 14 November mendatang.

Rossi pun mengungkapkan perasaannya sebelum menjalani balapan terakhir di MotoGP Valencia. Dia bertekad untuk meraih podium pada balapan mendatang.

"Hasilnya sangat penting bagi saya. Sangat penting untuk bisa bertarung memperebutkan podium dan lima besar," kata Rossi dikutip dari Speedweek.

Rossi mengaku jika MotoGP Valencia tidak akan mudah dijalani. Namun rider 42 tahun tersebut memastikan bakal tetap megincar hasil terbaik.

"Valencia adalah trek yang sulit bagi saya, tetapi saya ingin memberikan yang maksimal, berusaha untuk tetap fokus dan mencetak beberapa poin di sana juga.” ujar dia.

Lihat juga video “Ngantuk Berat, Pemotor Tabrak Mobil yang Sedang Parkir di Pinggir Jalan”. (youtube/poskota tv)

Banyak kenangan indah yang didapat Rossi selepas pensiun dari MotoGP, mengingat, sudah lama sekali dia berpatisipasi di kompetisi balap motor paling bergengsi di dunia ini.

Rossi mengaku bakal merindukan beberapa sirkuit di MotoGP setelah dirinya tak lagi menjadi pembalap sepeda motor.

"Saya akan merindukan Mugello, Barcelona, karena saya selalu menikmati diri saya dalam karier saya," kata Rossi dikutip dari GPOne.

"Lalu Assen dan kemudian Phillip Island yang tangguh, cepat, dan anda juga dapat melihat laut di sana," tambah dia. (cr04)

Berita Terkait

News Update